GridHype.ID - Kasus Covid-19 di Indonesia masih mengalami kenaikan.
Meski begitu, sejumlah orang tak mengalami gejala Covid-19 yang parah.
Bahkan, orang tanpa gejala Covid-19 bisa melakukan isolasi mandiri.
Namun, perlu diperhatikan juga asupan makanan sehat agar tubuh cepat pulih.
Untuk itu, melansir Kompas.com, berikut beberapa rekomendasi makanan untuk membantu tubuh melawan Covid-19 saat isolasi mandiri.
Makanan untuk melawan Covid-19 saat isolasi mandiri
1. Ikan kembung, tuna, salmon
Ikan kembung, tuna, salmon, tongkol, atau teri banyak mengandung omega 3.
Dilansir dari Everyday Health, ikan tinggi omega 3 dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh dengan cara meningkatkan aktivitas sel darah putih.
Baca Juga: Jangan sampai Kecolongan, Inilah 6 Gejala Omicron pada Orang Dewasa yang Wajib Kamu Ketahui
2. Daging sapi tanpa lemak, ayam, makanan laut, telur
Sumber protein sehat yang terdapat dalam daging sapi tanpa lemak, ayam tanpa kulit, telur, atau makanan laut juga dapat membantu memperkuat sistem daya tahan tubuh.