Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Bisa Jadi Sumber Pahala dan Kebaikan, Ternyata Terdapat 4 Keistimewaan Membaca Ayat Kursi Bagi Seorang Muslim Lengkap dengan Tulisan Arab dan Latin

Nabila Nurul Chasanati - Sabtu, 05 Februari 2022 | 05:15
(Ilustrasi membaca Al Quran) Reino Barack Baca Al Quran, Syahrini Memuji: Suami yang Sholeh
Instagram/@princessyahrini

(Ilustrasi membaca Al Quran) Reino Barack Baca Al Quran, Syahrini Memuji: Suami yang Sholeh

Ibnu Katsir dalam tafsirnya menjelaskan,“ayat kursi ini memiliki kedudukan yang sangat agung. Dalam hadits shahih dari Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam disebutkan bahwa ia merupakan ayat teragung yang terdapat dalam Al-Quran”(Tafsir Al-Quran Al-‘Azhim).

Dilansir dari berbagai sumber, berikut 4 keutamaan dari membaca ayat kursi:

1. Ayat yang Paling Agung dalam Al-Quran

Sebagaimana yang ada pada pertanyaan yang diajukan oleh Rasulullah kepada Ubay bin Ka’ab,“Ayat mana yang paling agung dalam kitabullah?” Ubay menjawab, “Ayat kursi.” Maka beliau Shallallahu ‘alaihi wasallam menepuk dada Ubay kemudian berkata, “Wahai Abu Mundzir, semoga engkau berbahagia dengan ilmu yang engkau miliki.”(HR. Muslim).

Ayat Kursi dikategorikan sebagai ayat yang paling agung karena di dalamnya terdapat nama Allah yang paling agung, yaitu Al Hayyu dan Al Qayyum.

Namun ulama berselisih pendapat manakah nama Allah yang paling agung.

2. Keagungannya Melebihi Langit dan Bumi

Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,“Tidaklah Allah menciptakan langit dan bumi melebihi agungnyaAyat Kursi (karena di dalam ayat tersebut telah mencakup Nama dan Sifat Allah)”

Sufyan ats-Tsauri berkata,“Sebab ayat kursi merupakan (salah satu) kalamullah (perkataan Allah), sedangkan kalamullah itu lebih agung dari ciptaan Allah yang berupa langit dan bumi”(HR. At-Tirmidzi)

Baca Juga: Sebelum Mulai Aktivitas, Amalkan 3 Surat Penting ini Untuk Dibaca di Pagi Hari, Sisipkan Ketika Berzikir

3. Salah Satu Bacaan Dzikir Sebelum Tidur

Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,“Apabila engkau mendatangi tempat tidur (di malam hari), bacalahAyat Kursiniscaya Allah akan senantiasa menjagamu dan setan tidak akan mendekatimu hingga waktu pagi”(HR. Al-Bukhari).

Source : kemenag.go.id Tribunstyle.com

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x