Oleh sebab itu, ada baiknya untuk mengenali faktor risiko yang bisa membuat diabetes menyebabkan serangan jantung.
Merokok
Merokok ternyata bisa meningkatkan risiko penyandang diabetes untuk terkena serangan jantung.
Berhenti merokok sangat penting bagi penyandang diabetes karena dapat mempersempit pembuluh darah.
Perlu diketahui juga bahwa rokok mampu meningkatkan peluang untuk mengembangkan masalah jangka panjang seperti penyakit paru-paru.
Bukan hanya itu, infeksi kaki bagian bawah dan bisul serta amputasi kaki juga bisa terjadi.
Baca Juga: Jangan Senang Dulu, Urine yang Bening Tak Selalu Pertanda Baik, Ternyata Berpotensi Penyakit Ini
Memiliki tekanan darah tinggi
Apabila penderita diabetesmemiliki riwayat hipertensi, jantung mereka akan bekerja lebih keras untuk memompa darah.
Tekanan darah yang tinggi mampu membuat jantung lebih tegang dan akhirnya merusak pembuluh darah.
Kondisi tersebut akan meningkatkan risiko serangan jantung, stroke, dan masalah mata atau ginjal.
Kadar kolesterol tidak normal