GridHype.ID - Alpukat menjadi salah satu asupan andalah saat sedang menjalani program diet.
Pasalnya, alpukat merupakan buah yang tinggi serat dan kaya lemak baik.
Sehingga alpukat bisa membuat Anda merasa kenyang lebih lama.
Tapi apakah makan alpukat setiap hari baik atau buruk bagi kesehatan?
Alpukat memang termasuk buah yang menyehatkan karena kandungan nutrisinya.
Melansir Kompas.com dari Cleveland Clinic, alpukat juga tinggi kalium, salah satu elektrolit penting untuk jantung, otot, dan proses tubuh lainnya.
Alpukat juga membantu tubuh menyerap vitamin larut, seperti A, D, E, dan K yang masing-masing punya manfaat tersendiri bagi tubuh.
Vitamin E, misalnya, penting untuk menjaga sistem kekebalan tubuh.
Secara umum, kandungan lemak sehat yang tinggi dalam alpukat membantu mendukung fungsi otak dan memori yang sehat.
Meski begitu, makan alpukat setiap hari, atau dalam jumlah yang berlebihan, tetap tidak dianjurkan. Apa sebabnya?
Baca Juga: Tak Perlu ke Salon, Rambut Kering dan Mengembang Bisa Diatasi Cuma dengan Buah Alpukat
Dampak makan alpukat setiap hari