Follow Us

Satu Indonesia Gak Sadar, Sarapan dengan Menu Lontong Ini Ternyata Bisa Mengundang Penyakit Mematikan, Hentikan Sebelum Terlambat!

Dwi Purworahayu - Kamis, 25 November 2021 | 16:00
Cara membuat lontong
dok. Kompas.com

Cara membuat lontong

Lontong yang sebelumnya lebih banyak dibungkus dengan daun pisang memang cenderung merepotkan.

Hanya dengan memasukkan beras ke dalam plastik dan menusuk-nusuknya dengan garpu, lontong siap dimasak.

Namun siapa sangka dibalik kemudahan yang dihadirkan, cara ini justru menimbukan bahaya bagi kesehatan.

Seperti yang dilansir dari SajianSedap.com, plastik memiliki titik leleh rendah sehingga sangat mudah meleleh pada suhu panas.

Saat meleleh inilah partikel plastik yang luruh akan bercampur dengan beras yang dimasak.

Partikel plastik yang masuk ke tubuh dan terus menumpuk inilah yang akan menimbulkan penyakit seperti kemandulan dan kanker.

Penjelasan Ahli

Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) pun nampaknya sadar dengan keresahan masyarakat mengenai kejelasan bahaya lontong plastik ini.

Baca Juga: BAHAYA! Jangan Lagi Sarapan Nasi Kuning Jika Masih Dicampur dengan Lauk Ini, Efeknya Membahayakan

Dalam salah satu konferensi pressnya, BPOM menegaskan kalau aman atau tidaknya lontong plastik kembali pada jenis plastik yang digunakan.

Plastik yang aman digunakan untuk merebus lontong adalah plastik jenis LLDPE, HDPE, PP dan OPP.

Jenis plastik ini punya titik leleh tinggi sehingga akan meleleh atau melunak di atas suhu 100°C.

Source : sajiansedap.com

Editor : Ngesti Sekar Dewi

Baca Lainnya

Latest