Salah satu senyawa dalam bawang putih yakni allicin memiliki sifat antibakteri dan antimikroba.
Allicin dapat membantu membunuh beberapa bakteri yang menyebabkan sakit gigi.
Allicin dapat ditemukan hanya di dalam bawang putih segar yang telah dihancurkan atau dipotong.
Sedangkan pada bawang putih bubuk tidak mengandung allicin, sehingga tidak bisa mengatasi sakit gigi.
Andabisa memanfaatkan bawang putih sebagai obat sakit gigi dengan cara mengunyah satu siung bawang putih yang telah dikupas.
Biarkan bawang putih yang sudah dikunyah menempel pada gigi agar melepaskan kandungan allicin untuk membunuh bakteri.
Jika bawang putih terlalu pedas untuk dikunyah, Anda tinggal hancurkan bawang putih menggunakan belakang sendok.
Lalu campurkan dengan sedikit garam untuk menghilangkan bakteri dan juga mengurangi peradangan.
Oleskan campuran tersebut ke gigi yang sakit menggunakan jari atau kapas.
Namun, hindari menjejalkan bawang putih terlalu jauh ke dalam gigi yang menyebabkan bawang putih tersangkut, apalagi jikaAnda memiliki gigi berlubang.
Penggunaan bawang putih untuk mengobati sakit gigi juga harus dilakukan secara hati-hati, apalagi jika memiliki alergi terhadap bawang putih.