GridHype.id-Jahe merupakan salah satu bahan yang terkenal karena khasiatnya bagi kesehatan.
Jahe memang memiliki beragam kandungan yang mampu meningkatkan daya tahan tubuh.
Bahkan tidak jarang yang mengkonsumsi jahe hanya untuk menghangatkan tubuh.
Hal tersebut memang benar adanya, jahe dapat dimanfaatkan untuk menjaga kesehatan tubuh.
Manfaat tersebut diperoleh dari beragam kandungan yang berfungsi sebagai antioksidan.
Namun ternyata tidak semua orang bisa mengkonsumsi jahe.
Ada beberapa kondisi tertentu yang justru berbahaya jika mengkonsumsi jahe.
Dilansir dari sajiansedap.id, berikut beberapa ciri orang yang tidak boleh mengkonsumsi air rebusan jahe.
Mengonsumsi obat
Bagi sejumlah orang yang mengonsumsi obat-obat tertentu, mereka tidak diperbolehkan untuk mengkonsumsi air rebusan jahe.