Follow Us

Kadang Suka Bikin Heran, Ternyata Ini Penyebab Tubuh Sering Merasa Lapar, Begini Cara Mengatasinya

Dwi Purworahayu - Jumat, 12 November 2021 | 10:00
Penyebab sering merasa lapar
pixabay

Penyebab sering merasa lapar

Baca Juga: Kamu Wajib Tahu! Cara Meredakan Mual Saat Perut Kosong Ternyata Semudah Ini, Gak Nyangka

Penyebab sering merasa lapar

Secara rinci, berikut penyebab umum sering merasa lapar:

1. Kurang asupan protein

Protein adalah salah satu dari tiga makronutrien yang dibutuhkan tubuh untuk memberi Anda energi.

“Ketika Anda mengonsumsi protein dengan karbohidrat kompleks, hak tersebut bisa memperlambat laju glukosa. Hal tersebut bisa memicu rasa kenyang yang lebih lama," ucap Zumpano.

Karena itu, saat makan Anda disarankan untuk menambahkan produk seperti susu, yogurt, telur, ikan, dan kacang-kacangan.

2. Kurang tidur

Tidur membantu mengatur ghrelin, hormon perangsang nafsu makan.

Kurang tidur dapat meningkatkan produksi gherlin yang membuat Anda merasa lapar ketika Anda benar-benar membutuhkan tidur.

“Tidur sangat ideal untuk membuat sistem tubuh Anda sembuh dan beregenerasi,” kata Zumpano.

Jadi jika Anda tidak bisa tidur sepanjang malam, tidur siang sebentar atau bahkan hanya mengistirahatkan tubuh Anda bisa membantu.

Source : Kompas.com, Alodokter.com

Editor : Hype

Baca Lainnya

Latest