GridHype.id- Jerawat merupakan masalah kulit yang kerap dihindari banyak orang terutama wanita.
Kehadiran jerawat di wajah bisa menurunkan rasa percaya diri.
Pantas saja jika banyak orang mempertahankan kesehatan wajahnya agar tidak terserang jerawat.
Program perawatan mulai dari skin care hingga perawatan dokter sering dijumpai untuk menekan risiko terkena jerawat.
Namun saat menggunakan skin care ada hal-hal lain yang perlu diperhatikan.
Pasalnya, beberapa hal tersebut justru bisa membuat jerawat semakin meradang.
Alhasil, akan muncul masalah baru yang lebih mengerikan.
Saat memilih produk perawatan kulit wajah, pastikan produk tersebut tidak mengandung bahan-bahan berbahaya.
Dilansir dari cewekbanget.id, berikut beberapa bahan yang harus dihindari sebelum menggunakan skincare.
Alkohol
Kandungan alkohol seperti etanol SD, alcohol 40, denature alkohol, dan isopropil alkohol bisa membuat kulit kering bahkan memicu iritasi.