GridHype.id- Selama ini kita mengenal air kelapa muda sebagai minuman yang begitu menyegarkan.
Apalagi jika dikonsumsi saat panas terik menyengat.
Air kelapa muda kerap dijadikan pilihan untuk melepas dahaga setelah beraktivitas berat.
Namun demikian, air kelapa muda ternyata tak hanya menyengarkan.
Sebagian orang sudah mengetahui beragam manfaat ajaib yang bisa diperoleh dari konsumsi air kelapa muda.
Manfaat tersebut bahkan bisa jadi tak terduga apabila air kelapa muda dikonsumsi secara teratur.
Apa saja manfaatnya?
Dilansir dari Sajian Sedap, Anda bisa menemukan hasil mengejutkan jika meminum air kelapa muda secara rutin selama 15 hari.
Air kelapa memiliki kandungan yang sangat penting bagi tubuh, diantaranya adalah vitamin K, elektrolit, kalium, natrium, dan vitamin C.
Kandungan tersebut rupanya ampuh untuk memulihkan tubuh dari beragam penyakit.
Tak hanya itu, air kelapa muda juga bisa membantu tubuh mengeluarkan racun melalui urin.