Follow Us

Kabar Gembira di Tengah Pandemi, Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 21 Akhirnya Telah Dibuka, Yuk Buruan Daftar

Helna Estalansa - Jumat, 17 September 2021 | 13:30
Ilustrasi Kartu Prakerja
prakerja.go.id

Ilustrasi Kartu Prakerja

GridHype.ID - Ada kabar gembira bagi nih kamu yang telah menunggu pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 21.

Bagi yang belum beruntung pada seleksi gelombang sebelumnya, kamu bisa mencoba daftar Kartu Prakerja gelombang 21 ini.

Pasalnya, pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 21 akhirnya telah dibuka.

Melansir dari Kompas.com, pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 21 sudah dibuka sejak Kamis (16/9/2021) siang kemarin.

"Hari ini jam 12.00 WIB kami akan membuka Prakerja gelombang 21," kata Head of Communications Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja Louisa Tuhatu kepada Kompas.com, Kamis (16/9/2021).

Kuota untuk Kartu Prakerja gelombang 21 adalah 754.929 orang.

Angka kuota Prakerja gelombang 21 ini berasal dari sisa kuota anggaran semester 2 tahun ini sebesar Rp 10 triliun dan anggaran tambahan Rp 1,2 triliun.

Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 21 akan dilakukan dalam beberapa hari.

Bagi kamu yang ingin mendaftar, pastikan mengisi semua data diri dengan benar.

"Proses seleksi tidak berdasarkan siapa yang pertama mendaftar," jelas dia.

Baca Juga: Jangan sampai Keliru hingga Akhirnya Gagal Lagi, Begini Cara Benar Daftar Prakerja Gelombang 20

Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 20 hanya bisa dilakukan melalui laman www.prakerja.go.id.

Bagi peserta yang sebelumnya telah mendaftar seleksi gelombang dan gagal, dapat mengikuti kembali tanpa perlu mengulangi proses pendaftaran dari awal.

Melansir dari Tribunnews.com, berikut ini, syarat dan langkah-langkah daftar Kartu Prakerja gelombang 21.

Syarat Daftar Kartu Prakerja

1. Merupakan Warga Negara Indonesia (WNI).

2. Usia minimal 18 tahun.

3. Tidak sedang menempuh pendidikan formal.

4. Setiap KK dibatasi 2 anggota keluarga.

5. Tidak menerima bansos Kemensos (DTKS), BSU, BPUM.

6. Dan bukan anggota TNI/Polri, ASN, anggota DPR/D, BUMN/D, dan lainnya.

Baca Juga: Masyarakat Indonesia Bakal Nyesel Jika Baru Tahu, Pendaftaran Gelombang 20 Bakal Dibuka, Berikut Tips agar Lolos Kartu Prakerja

Langkah-langkah Daftar Kartu Prakerja

- Langkah awal yakni membuat akun Prakerja.

- Login ke laman www.prakerja.go.id kemudian klik kolom 'Daftar Sekarang'.

- Masukkan data diri, masukkan nama lengkap, email, dan password.

- Kemudian cek email akan ada notifikasi, mengarahkan untuk proses selanjutnya yakni verifikasi.

- Setelah verifikasi akun telah berhasil, lanjut ke proses pendaftaran.

Cara Daftar Kartu Prakerja

- Login ke laman www.prakerja.go.id.

- Masukkan email dan password yang digunakan untuk mendaftar.

- Lantas masukan nomor KTP dan tanggal lahir, dan klik 'Berikutnya'.

- Tuliskan data diri lengkap, alamat email, alamat tempat tinggal alamat domisili, pendidikan, status kerja, dan unggah swafoto dengan memegang KTP.

Jika kamu belum lolos, kamu bisa ikut gelombang berikutnya yang dapat dipilih kembali di dashboard akun kamu.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelomang 20 Segera Dibuka, Kuota Kali ini Capai 800 Ribu Penerima, Catat Syarat Lolosnya Berikut ini

(*)

Source : Kompas.com, Tribunnews.com

Editor : Helna Estalansa

Baca Lainnya

Latest