GridHype.ID - Hampir semua orang memiliki ponsel pinter masing-masing ya.
Mulai dariremaja, dewasa hingga orang tua semuanya memiliki ponsel pribadi.
Hal tersebut dikarenakan ponselatauhandphone(HP) kini menjadi alat penunjang keseharian.
Mulai dari membuka mata, beraktivitas, sampai sebelum tidur, banyak orang sulit melepaskan HP dari genggamannya.
Bahkan beberapa orang juga punya kebiasaan berlama-lama menatap HP saat baru bangun tidur.
Melansir dari Kompas.com, lembaga riset berbasis di Amerika Serikat, International Data Corporation (IDC) menyebut 80 persen pengguna HP mengecek polselnya selama 15 menit sesaat setelah bangun pagi.
Akibatnya, waktu produktif di pagi hari tersita karena kita mager (males gerak) dan tak kunjung beraktivitas.
Selain itu, kebiasaan melihat HP setelah bangun tidur ternyata punya efek samping yang mengerikan loh.
Melansir dari GridHealth.ID via Grid.ID, kebiasaan buruk mengecek ponsel saat bangun tidur sebenarnya dapat berdampak pada kesehatan, utamanya kesehatan otak dan aktivitas kita sepanjang hari.
Layar LED pada perangkat elektronik mengeluarkan apa yang disebut sebagai cahaya biru.