GridHype.id- Sebagian orang mungkin tak bisa lepas dari pendingin ruangan alias AC.
Saat berada di ruangan yang panas, penggunaan AC sangat penting karena bisa menetralkan suhu udara agar penghuninya menjadi nyaman.
Namun penggunaan AC memang bisa memang tagihan listrik melonjak naik, apalagi saat digunakan secara terus-menerus.
Namun siapa sangka, membuat ruangan menjadi sejuk dan dingin ternyata bisa dilakukan tanpa menggunakan AC.
Tidak percaya? Berikut ada beberap tips yang bisa dijadikan solusi mendinginkan ruangan tanpa AC.
Menggunakan Kipas Angin
Alat yang satu ini mungkin sudah banyak digunakan masyarakat.
Menggunakan kipas angin memang menjadi pilihan yang tepat untuk menghindari AC yang terkesan boros listrik.
Kipas angin juga dijamin lebih fleksibel, sehingga Anda bisa dipindahkan ke ruangan tertentu saat dibutuhkan.
Hal tersebut tentunya berbeda jauh dengan AC yang sudah menempel permanen di tembok.
Daya listrik yang digunakan juga lebih hemat jika dibandingkan dengan AC.