Tak hanya itu, Ratusan komen menyindir Agnez yang dianggap mengingkari ucapannya sendiri gegara kecantol pesona Adam Rosyadi.
Lantas siapakah sebenarnya sosok Adam Rosyadi ini?
Dikutip dari GridStar.ID, Sosok Adam Rosyadi menjadi sorotan warganet setelah dikabarkan menjadi pacar Agnez Mo. Hal itu diketahui melalui komentar Agnez Mo di salah satu unggahannya di Instagram.
Dalam unggahan tersebut Agnez Mo sebenarnya mengunggah potretnya bersama sang keponakan. Namun, terdapat seorang warganet yang menyinggung sosok Adam Rosyadi.
Komentar itu kemudian dibalas oleh Agnez Mo sembari mengungkapkan bahwa Adam Rosyadi adalah kekasihnya.
"He (Adam Rosyadi) is my boyfriend and u know it. U should be happy for me.
(Dia adalah pacarku dan kamu tahu itu.Kamu mestinya turut berbahagia untukku)," balas Agnez Mo.
Pengakuan Agnez Monica tersebut lantas ramai dikomentari oleh warganet lainnya.
Tidak sedikit yang mendukung hubungan keduanya meskipun terpaut usia cukup jauh.
Berbeda dengan Agnez Mo, Adam Rosyadi diketahui berprofesi sebagai model fashion.
Adam kerap kali menjadi model langganan produk ternama di dunia.