Baru Terungkap, Tantri Kotak Akui Sempat Jadi Backing Vokal Agnez Mo Namun Tak Kunjung Terima Imbalan: Sampai Detik Ini Gak Dikirim

Selasa, 25 Mei 2021 | 12:00
Instagram @tantrisyalindri dan @agnezmo

Tantri Kotak dan Agnez Mo

GridHype.ID - Belum lama ini, nama Tantri Syalindir Ichlasari atau lebih dikenal sebagai Tantri Kotak tengah jadi sorotan publik.

Hal ini dikarenakan pengakuanTantri Kotak yang menyebut bahwa dirinya sempat jadi backing vokal penyanyi go internasional, Agnez Mo.

Yang menjadi sorotan publik bukan mengenai suara Tantri Kotak, melainkan terkait imbalan yang belum diterimanya hingga detik ini.

Baca Juga: Unik! Anak Tantri Kotak dan Arda Naff Gabungkan Beberapa Bahasa, Ini Artinya

Hal ini diungkap Tantri Kotak saat menghadiri program acara tv ARI LASSO N' FRIENDS "Cerita Tantri Kotak Jadi Backing Vocal Agnes Monica" yang diunggah di kanal YouTube TRANS7 OFFICIAL (23/5/2021).

Dalam acara tersebut, wanita 31 tahun itu awalnya mengungkap bahwa dirinya tengah melakukan proses rekaman untuk album Kotak yang pertama.

Tak disangka, Tantri melakukan rekaman di studio yang sama dengan Agnez Mo.

Baca Juga: Selamat! Tantri Kotak Melahirkan Anak Kedua Tepat di Tanggal Cantik : Akhirnya Kita Bisa Bertatap Mata

"Waktu itu Kotak lagi ada rekaman di Palu studio yang pertama.

Agnez tuh lagi rekaman.

"Tapi Agnez-nya gak dateng," kata Tantri seperti di YouTube Trans7 Official yang dikutip dari Grid.ID.

Baca Juga: Lahir di Tanggal Cantik 20-02-2020, Selamat Tantri Kotak Atas Kelahiran Anak Keduanya!

Di saat yang sama, musisi Pay rupanya sedang menggarap lagu Agnez Mo dan ia membutuhkan vokal perempuan.

Vokal perempuan itu akan digunakan sebagai backing vocal untuk lagu berjudul Matahariku yang akan dibawakan Agnez Mo.

"Jadi kayak Bang Pay lagi mempersiapkan lagunya lah," sambungnya.

Baca Juga: Agnez Mo Nikmati Senja Bersama Seorang Lelaki, Potretnya Bikin Iri!

Pay lantas meminta Tantri untuk menyanyikan lagu Matahariku.

"'Eh aku butuh suara perempuan nih', katanya gitu.

'Tantri, Tantri, nih kamu nyanyi lagu ini'.

'Buat siapa, Bang?'

'Buat Agnez'," ucap Tantri sambil menirukan percakapannya saat itu.

Baca Juga: Dinilai Bikin Lupa Kerjaan, Kedekatan Adam Rosyadi dan Agnez Mo Malah Buat Penggemar Mencak-mencak: Kelas Internasional Standarnya Bocil?

Mendengar permintaan Pay, Tantri pun akhirnya mengisi backing vokal pada lagu tersebut.

Usai menyanyikan lagu Matahariku, istri Arda NAFF itu dijanjikan akan diberi imbalan berupa sepatu.

Menurut penuturan Tantri, kala itu Pay langsung menanyakan nomor sepatunya.

Baca Juga: Kulit Kencang tanpa Kerutan Bak Anak Remaja Meski Usianya Kepala, Agnez Mo Berikan Jawaban Menohok saat Ditodong Pertanyaan Soal Skincare

"Selesai nyanyi, 'Nomor sepatumu berapa?'.

'Buat apa, Bang?'

'Nomor sepatu'

'39 bang'

'Oke, nanti ya tak kirim'," ungkap Tantri.

Baca Juga: Tak Pernah Nyinyirin Orang, Bak Petir di Siang Bolong Agnez Mo Beri Sindiran Menohok pada Orang yang Kerap Merepotkannya

Namun sayang, sepatu yang dijanjikan oleh mantan anggota band Slank itu tak kunjung diterima Tantri.

"Sampai detik ini gak dikirim," pungkas Tantri sambil tertawa terbahak.

(*)

Tag

Editor : Helna Estalansa

Sumber Grid.ID, YouTube