Follow Us

Diprotes Sejumlah Pihak Pantas Saja Pemerintah Perpanjang Kebijakan PPKM, Badan Kesehatan Dunia Bongkar Data dan Presentase Peningkatan Kasus Covid-19 Indonesia

Nabila Nurul Chasanati - Jumat, 13 Agustus 2021 | 13:30
Pasien Covid-19

Pasien Covid-19

Dilansir dari kontan.co.id pada Jumat (13/8/2021), mengacu data WHO, penurunan kasus membawa Indonesia turun ke peringkat lima negara dengan kasus Covid-19 tertinggi di dunia pekan pertama Agustus 2021.

Dalam Pembaruan Epidemiologi Mingguan Covid-19 yang terbit Selasa (10/8), WHO menyebutkan, kasus virus corona di Indonesia periode 2-8 Agustus mencapai 225.635 kasus.

Berarti angka itu turun 18% dibanding pekan sebelumnya.

Pada Minggu sebelumnya, Indonesia masih di urutan ketiga negara dengan kasus Covid-19 tertinggi di dunia.

Bahkan, negara kita sempat berada di posisi pertama pada periode periode 12-18 Juli 2021 dengan 350.273 kasus.

Pemerintah Indonesia sendiri memang telah memperpanjang PPKM Level 4 di sejumlah daerah dengan zona merah.

Itu menjadi cara pemerintah Indonesia untuk mengurangi angka penyebaran virus corona di Indonesia.

Kembali ke WHO, ada beberapa hal yang menjadi bahasan WHO.

Baca Juga: Nggak Perlu Borong You C 1000 dan Susu Beruang, WHO Beri Anjuran Konsumsi Makanan ini untuk Jaga Daya Tahan Tubuh di Tengah Pandemi Covid-19

Salah satunya soal total kasus Covid-19 secara global melampaui angka 200 juta.

Karena hanya butuh waktu enam bulan saja jumlah kasus bertambah100 juta.

Bahkan pada pekan lalu, ada 4,26 juta kasus baru.

Source : Kompas.com, Kontan.co.id, Intisari Online

Editor : Hype

Baca Lainnya

Latest