GridHype.ID - Belakangan ini, beredar kabar jika efikasi vaksin covid-19 Sinovac akan menurun setelah 6 bulan penyuntikan.
Kabar tersebut beriringan dengan hasil riset terbaru soal vaksin covid-19 Sinovac.
Melansir Kontan.co.id berdasarkanhasil riset terbaru sebuah laboratorium di China,antibodi yang dipicu oleh vaksin covid-19 Sinovac Biotech menurun di bawah ambang batas utama sekitar enam bulan setelah dosis kedua untuk sebagian besar penerima.
Meski demikian, suntikan ketiga dapat memiliki efek peningkatan yang kuat.
Studi ini dilakukan oleh para peneliti di otoritas pengendalian penyakit di provinsi Jiangsu, Sinovac, dan institusi Tiongkok lainnya.
Sementara mengutip Kompas.com, spesialis penyakit dalam, RA Adaninggar,dr,SpPD, mengatakan tidak perlu khawatir soal antibodi yang menurun pasca vaksin karena itu adalah hal yang normal.
"Jika kita divaksin itu tidak bertahan lama terus segitu, kadarnya pasti akan turun tentunya, selama beberapa saat sesuai sistem imun masing-masing," terangnya.
Menurutnya, penurunan jumlah antibodi ini tidak perlu dikhawatirkan selama tidak ada infeksi virus atau belum divaksin ulang.
Meski demikian, kekebalan tubuh tetap bisa terjaga karea adanya yang namanya sel memori di dalam tubuh manusia.
Dokter Ning menjelaskan, vaksin Sinovac bisa menginduksi terbentuknya sel T alias sel memori yang akan memicu pembentukan antibodi dalam kadar yang tinggi jika terinfeksi Covid-19 lagi.