Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

2 Makanan Lezat Ini Ampuh Cerahkan Kulit Wajah Tanpa Biaya Mahal, Jadi Solusi Untukmu yang Ingin Awet Muda

Puspita Rahayu - Jumat, 23 Juli 2021 | 15:15
Ilustrasi contoh penerapan AI di industri kecantikan
Freepik.com

Ilustrasi contoh penerapan AI di industri kecantikan

GridHype.id- Kulit wajah yang cerah tentunya menjadi dambaan banyak orang terutama wanita.

Wajah yang cerah dan bersih akan menjadi kebanggaan dan daya tarik tersendiri.

Tak heran jika banyak perempuan yang melakukan berbagai perawatan mahal untuk mendapatkannya.

Namun demikian, taukah kamu jika mencerahkan wajah dapat dilakukan tanpa merogoh kocek dalam-dalam?

Dikutip dari Nakita.id (22/7/2021), berikut dua buah yang bisa dijadikan solusi untuk membuat wajahmu menjadi bersih dan cerah.

Pisang

Pisang adalah salah satu buah yang populer di kalangan masyarakat.

Keberadaannya yang mudah ditemukan tentunya cukup memanjakan siapa saja yang ingin menyantapnya.

Terlebih lagi, pisang memiliki harga yang cukup terjangkau.

Baca Juga: Lima Manfaat Minum Rebusan Pisang, Meski Asing tapi Tak Kalah Saing

Pisang kaya akan vitamin A, B, dan E yang juga memiliki sifat anti-penuaan.

Kandungan dalam pisang mampu menghilangkan bekas jerawat, luka, dan kerutan.

Tiga hal tersebut yang biasanya menjadikan warna kulit tidak merata.

Mencerahkan wajah dengan pisang tak perlu keahlian khusus.

Cukup blender pisang dan madu untuk membuat pasta, setelah itu oleskan pada kulit wajah.

Membersihkan kulit wajah sangat dianjurkan agar hasil lebih maksimal.

Biarkan campuran pisan tersebut menempel pada kulit selama 15 hingga 20 menit atau hingga mengering.

Setelah itu, bilas menggunakan air bersih dan keringkan.

Perawatan ini dapat dilakukan paling tidak 2 hari sekali untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Baca Juga: Tak Perlu Repot Pergi ke Klinik Kecantikan, Cukup Pakai 2 Buah Ini Saja Kalau Mau Miliki Kulit Wajah yang Putih dan Bersih, Begini Caranya

Pepaya

Buah yang menyegarkan ini tentunya menjadi favorit kebanyakan orang.

Rasanya yang manis dan kadar air yang tinggi mampu memberikan rasa segar bagi siapa saja yang menyantapnya.

Tak hanya itu, papaya rupanya punya peran penting untuk mencerahkan wajah.

Papaya memiliki kandungan antioksidan dan vitamin A, E, dan C.

Kandungan tersebut dapat membuat wajah berseri dan serat.

Tak perlu ribet, cukup campurkan 2 sendok makan papaya yang sudah ditumbuk dengan 1 sendok makan madu.

Setelah itu aduk rata dan oleskan ke kulit.

Biarkan menempel selama 15 hingga 20 menit.

Kemudian bilan dengan air hangat dan keringkan.

Perawatan wajah dengan papaya ini dapat diulangi secara teratur untuk meratakan warna kulit.

Jika tidak ada madu, cukup gunakan papaya yang ditumbuk saja.

Pepaya yang digunakan juga dapat berupa papaya matang atau papaya hijau.

Baca Juga: Dijamin Tidak Cepat Busuk, Begini Cara Mudah Menyimpan Pisang Agar Tetap Awet Selama Berhari-hari

(*)

Source :Nakita.ID

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x