Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Raffi Ahmad dam Atta Halilintar Jumawa Akuisisi Klub Liga 2, Pelatih Persib Ingatkan Soal Ini

Ruhil Yumna - Sabtu, 10 Juli 2021 | 16:15
Rans Cilegon FC
Tribunnews.com

Rans Cilegon FC

Sementara itu, Ahha PS Pati FC juga mengumpulkan pemain berbakat seperti Sutan Zico, Yudha Febrian, dan Nurhidayat.

Menurut Robert Alberts, situasi tersebut merupakan sinyal bagus bagi sepak bola Indonesia.

"Dalam hal ini banyak klub dari Liga 2 beralih kepemilikan dan itu artinya mereka punya niat bagus," ucap Robert (6/7/2021).

"Untuk meningkatkan standar klub di sepak bola Indonesia dan membentuk tim yang tangguh," lanjutnya.

Namun, sebagai pendatang baru, Robert Alberts mengingatkan sosok seperti Raffi Ahmad dan Atta Halilintar perlu mempekerjakan "orang profesional".

"Kamu butuh pakar untuk melakukan itu (menjalankan klub sepak bola," terang Robert.

Rans Cilegon FC memiliki Hamka Hamzah sebagai manajer dan Bambang Nurdiansyah sebagai pelatih.

Baca Juga: BTS Rilis Lagu Teranyar Auto Trending YouTube, Pemeran Video Musiknya Curi Perhatian Netizen Indonesia, Ada Nagita Slavina?

Adapun Ahha PS Pati FC menunjuk Ibnu Grahan untuk menangani tim.

"Kita lihat nanti apakah klub ini berjalan secara profesional, jika iya maka itu sangat positif."

"Jika mereka datang dengan menyuntikkan dana segar dan memiliki profesionalisme tentu itu menjadi keunggulan," tandasnya.

Sayangnya, Liga 2 2021 terpaksa ditunda akibat situasi pandemi Covid-19.

Source : tribunnews

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x