GridHype.ID - Belum lama ini, publik tengah dihebohkan dengan kasus dugaan pelecehan seksual yang dilakukan seorang penyiar radio sekaligus YouTuber, Gofar Hilman.
Seperti yang diberitakan sebelumnya, Gofar Hilman dituduh melakukan pelecehan seksual terhadap pemilik akun Twitter @quweenjojo (8/6/2021).
Dugaan pelecehan seksual yang dilakukan Gofar Hilman tersebut langsung ramai diperbincangkan netizen di media sosial.
Nama Gofar Hilman pun sampai jadi trending topic di Twitter.
Meski sang pemilik akun @quweenjojo sudah menjelaskan kronologi saat dirinya dilecehkan, Gofar Hilman justru menampik hal tersebut.
Ia pun membela diri dengan mengatakan bahwa dirinya tidak melakukan pelecehan seksual seperti yang dituduhkan akun @quweenjojo.
Sementara itu, Nikita Mirzani yang merupakan sahabat sekaligus mantan kekasih Gofar Hilman, turut buka suara.
Diakui Nikita Mirzani, saat mengetahui kabar tersebut, ia segera menghubungi Gofar Hilman.