Hal itu nyatanya tak membuat sang sopir merasa goyah untuk bersedekah.
Sang pengunggah video yang bernama asli Jenny Apriliani membenarkan perisitiwa yang dibagikannya kepada Tribunnews, dirinya mengatakan bahwa saat itu ia akan berangkat kerja.
Dirinya menaiki angkot tersebut sekira pukul 07.30 WIB.
Jenny akan menuju Pandaan dari rumahnya di daerah Purwosari, Pasuruan, Jawa Timur.
Jenny mengaku baru pertama kali menaiki angkot tersebut dan pertama kali juga digratiskan.
“Belum pernah sama sekali naik angkot bapak tersebut dan pertama kalinya,” ujar Jenny dikutip dari Tribunnews (6/6/2021).
Angkot yang saat itu ramai penumpang dipenuhi dengan kelangan bapak-bapak dan ibu-ibu dari berbagai usia.
Baca Juga: Viral Foto Kilatan Cahaya yang Diduga Sebagai Meteor Jatuh di Puncak Gunung Merapi, ini Kata LAPAN
Jenny yang sempat memaksa untuk membayar merasa tidak enak hati lantaran takut sang sopir tersinggung.
Alhasil, dirinya menerima niat baik sang sopir dengan tidak membayar ongkos perjalanannya.
Video yang telah diunggah cukup lama tersebut hingga kini masih terus ramai dikomentari dan dibagikan di berbagai media sosial.