Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Saking Tak Ingin Dipotong Gaji, PAsien Positif Covid-19 ini Nekat Datang ke Kantor Sambil Bawa Tabung Oksigen

Puspita Rahayu - Sabtu, 05 Juni 2021 | 13:15
Pasien covid di India nekad datang ke kantor lantaran tak mau gajinya dipotong
kompas.com

Pasien covid di India nekad datang ke kantor lantaran tak mau gajinya dipotong

GridHype.ID- Covid-19 memang belum enyah dari muka bumi ini.

Sebagai negara yang sedang mengalami lonjakan kasus cukup mengerikan, India baru-baru ini kembali membawa kabar mengejutkan di dunia maya.

Bagaimana tidak, seorang lelaki yang terkonfirmasi positif covid-19 nekat berangkat ke kantornya.

Uniknya, lelaki tersebut datang dengan membawa tabung oksigen lengkap dengan alat yang terpasang di hidungnya.

Dilansir dari Kompas Sabtu (5/6/2021) kejadian tersebut terjadi pada Selasa, 25 Mei 2021 lalu.

Lelaki yang diketahui menjabat sebagai Manajer Bank Nasional Punjab itu terpaksa datang ke kantor lantaran tak ingin gajinya dipotong.

Baca Juga: Kenali Infeksi Jamur Hitam yang Merebak di India, Dapat Menggerogoti Tulang hingga Menginfeksi Otak

Lelaki yang dikenal dengan nama Arvind Kumar itu mengatakan bahwa pihak kantor bakal memotong gajinya.

Pada sebuah video yang beredar, dirinya tampak mengamuk.

Tak disangka, hal tersebut diakibatan oleh pengajuan cutinya yang ditolak oleh pihak kantor.

Selain perkara cuti, lelaki itu juga mengaku bahwa kantor telah menolak surat pengunduran diri miliknya.

Source :Kompas.com instagram.com

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x