GridHype.id- Kanker payudara masih menjadi penyakit yang menghantui banyak wanita di dunia.
Tak hanya wanita, sebenarnya penyakit ini dapat pula menyerang laki-laki.
Memiliki 4 stadium yang cukup membahayakan, bahkan kanker payudara tak jarang menyebabkan kematian.
Ada beberapa metode pengobatan untuk kanker ini, salah satunya adalah Radioterapi.
Apa itu Radioterapi?
Dikutip dari hallosehat.com, radioterapi merupakan pengobatan menggunakan sinar-X berenergi tinggi seperti proton atau partikel lain.
Hal tersebut bertujuan untuk membunuh sel kanker, salah satunya kanker payudara
Terapi ini sering dijadikan sebagai pelengkap dalam pengobatan kanker payudara, biasanya radioterapi ini dijalankan bersamaan dengan pengobatan kemoterapi.
Baca Juga: Mengenal Kemoterapi, Upaya Pengobatan Kanker Payudara yang Masih Jadi Momok Bagi Wanita Indonesia
Sinar-X yang ditembakkan tidak menimbulkan rasa sakit pada tubuh.
Terapi ini biasanya digunakan untuk pasien di seluruh stadium kanker payudara.