GridHype.ID - Di media sosial Facebook tengah viral sebuah postingan soal penerima BPUM yang belum mendapat pencairan dana BLT UMKM.
Terkait hal itu, pihak Bank BRI sebagai penyalur dana tersebutpun angkat bicara.
Melansir dari Kompas.com via Surya, BLT UMKM 2021 sudah cair untuk 5,2 juta pelaku UMKM.
Hal tersebut dikonfirmasikan oleh Deputi Pembiayaan Kementerian Koperasi dan UKM Hanung Harimba Rachman.
"Sudah (pencairan BPUM UMKM 2021)," kata dia dihubungi Kompas.com, Jumat (2/4/2021).
Tak seperti tahun lalu, besaran bantuan kali ini adalah Rp 1,2 juta sesuai dalam Peraturan Kemenkop UKM Nomor 2 Tahun 2021.
Untuk mengecek status penerima BLT UMKM, masyarakat dapat mengunjungi laman eform.bri.co.id/bpum.
Namun baru-baru ini, sejumlah warganet di media sosial menanyakan mengapa saldo BLT UMKM belum masuk.
Padahal, mereka mengaku sudah terdaftar sebagai penerima BPUM sesuai informasi di laman eform.bri.co.id/bpum.
Salah satu netizen yang mengeluhkan hal tersebut adalah akun Facebook Gilang Putra yang mengeluhkan di grup Facebook Sukoharjo Makmur.