GridHype.ID - Sebentar lagi, Boy William akan melepas masa lajangnya.
Boy William akan menikahi sang kekasih, Karen Vendela Hosea.
Terkait dengan detail acara besarnya itu, Boy William tampak enggan membagikannya pada publik.
Rencananya pernikahan sejoli itu digear pada pertengahan 2021.
Segala persiapan sudah dilakukan, mereka hanya tinggal menentukan tanggal.
"Konsepnya mah nanti," kata Boy William saat ditemui di kawasan Rawamangun, Jakarta Timur, Sabtu (10/4/2021).
"Ada Internasionalnya ada Indonesianya karena kita orang Indonesia.
Gabisa dibilangin semua sih nanti gua dimarahin calon istri," lanjut Boy disusul tawa.
Sementara, lokasi pernikahan digelar di tiga tempat, yakni Jakarta, Bali, dan Solo.
"Kita ada di Bali, di jakarta juga," katanya kepada awak wartawan.
Walaupun di masa pandemi, dirinya juga akan membatasi undangan yang hadir.
"Sebenarnya sih enggak enak sih banyak orang, ya tapi akhirnya tetap aja jadi tiga acara," katanya.
Tak ada campur tangan keluarga dalam persiapan pernikahannya, Boy merencanakan semuanya bersama calon istrinya, Karen.
"Kalau ini lebih banyak ke kitanya, keluarga sih lebih banyak ngelepasinnya cuma memang kita juga pengen kabulin permintaan keluarga juga apa yg mereka mau. Cuma kebanyakan dari kita," tutupnya.
Sebagai informasi, Boy William resmi bertunangan dengan Karen Vendela Hosea pada 28 November 2019. Pertemuannya dengan Karen Vendela terjadi 11 tahun lalu.
Lalu siapa sebenarnya sosok calon istri Boy William ini?
Kendati bukan dari kalangan artis, sosok Karen Vandela Hosea bukanlah orang sembarangan.
Mengutip dari Tribun Jateng, Karen adalah putri sulung dari pasangan Hartono Hosea dan Margaret Vivi.
Hartono Hosea mendapat julukan konglomerat lantaran posisinya sebagai Presiden Direktur Sun Motor.
Ia juga memilki jaringan bisnis perhotelan yang tersebar di sejumlah kota besar di Indonesia.
Adapun ibu Karen, Margaret Vivi, merupakan seorang pengusaha di bidang kecantikan yang juga pemilik Jean Yip.
Karen lahir di bulan Juni tahun 1995.
Soal pendidikan, Karen merupakan lulusan dari The Fashion Institute of Design & Merchandising (FIDM) Amerika Serikat.
Baca Juga: Pamer Rambut Barunya, Boy William Malah Disebut Mirip Joker hingga Anang Hermansyah
Ia lulus pada bulan Juni 2018.
Saat itu, Boy William juga menghadiri wisudanya.
Menyukai Dunia Desain
Karen diketahui menyukai dunia desain.
Ia membuat logo pesanan untuk sejumlah produk.
Ia mempublikasikan karya-karyanya di akun instagram @kvartdesign.
(*)