Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Zaskia Sungkar Sempat Kena Teguran Netizen Gegara Bayinya 'Dipaksa' Tengkurap di Usia 7 Hari, Rupanya Tummy Time Punya Segudang Manfaat untuk Pertumbuhan Anak

Dwi Purworahayu - Jumat, 09 April 2021 | 12:00
Zaskia Sungkar dan Ukkasya Muhammad Syahki.
Instagram @zaskiasungkar15

Zaskia Sungkar dan Ukkasya Muhammad Syahki.

GridHype.ID - Pasangan Zaskia Sungkar dan Irwansyah tengah diselimuti kebahagiaan jadi orang tua baru.

Anak pertamanya dengan Irwansyah yang diberi nama Ukkasya Muhammad Syahki lahir melalui operasi Caesar dan dalam keadaan sehat.

Namun, baru seminggu setelah dilahirkan, Zaskia terlihat sudah mengenalkan bayinya dengan tummy time atau tengkurap.

Baca Juga: Bagikan Video Sang Anak saat Tengkurap hingga Belajar Angkat Kepalanya Sendiri, Unggahan Zaskia Sungkar Malah Diprotes Netizen

Melansir dari tribunstyle.com, hal ini dilakukan aktris berusia 30 tahun ini atas saran seorang dokter anak supaya buah hatinya belajar untuk mengangkat kepalanya sendiri.

“Tadi disuruh @drtiwi seringin tengkurap (tummy time), biar belajar angkat kepala sendiri. Eh Ukkasya langsung bisa. Masya Allah Tabarakallah” tulis Zaskia dalam unggahan Instagram @zaskiasungkar15 pada Selasa (7/4/2021).

Meski sudah sesuai dengan anjuran dokter, perlakuan Zaskia pada putranya yang baru tujuh hari itu justru menuai kritikan pedas netizen.

Baca Juga: Layak Saja Pilih Cerai, Laudya Cynthia Bella Akhirnya Bocorkan Perlakuan Engku Emran yang Bikin Hidupnya Terasa Berat: Aku Suka Cemburu Lihat Dia..

"Aduh, debay belum waktunya sayang, jangan dulu tengkurep," tulis @**iamahnur.

"Miris bayi baru kemarin sudah dipaksa angkat kepala. Orang tua gak ada otak," kata @**ar_arifin.

Namun rupanya, mengutip American Academy of Pediatrics melalui Grid.ID, orangtua bahkan bisa mulai membiasakan bayi untuk tengkurap setelah bayi pulang dari rumah sakit.

Source :Grid.IDTribunStyle.com

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x