GridHype.ID - Pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah segera digelar di April mendatang.
Rangkaian acara demi acara jelang pernikahan pun telah terlaksana dengan khidmat.
Putrinya yang segera diboyong Atta usai sah menjadi seorang istri, membuat Anang Hermansyah menyambangi rumah baru calon pengantin itu.
Melansir dari kompas.com, sebelum kedatangan calon mertua, Atta Halilintar dibantu sang adik, Thoriq, merapikan seisi rumah.
Selain Anang, Ashanty, Aurel, Azriel, Arsy dan Arsya, keluarga A6 juga membawa serta tim untuk melihat rumah yang nantinya akan ditempati Aurel setelah menikah dengan Atta Halilintar.
"Kak Atta, (rumahnya) kayak hotel, gede banget," ujar Arsy, dikutip Kompas.com dari kanal YouTube Atta Halilintar, Selasa (23/3/2021).
Atta Halilintar lantas mengatakan kepada Ashanty, konsep rumahnya memang diusung seperti apartemen.
"Akhirnya bunda sama pipi datang main ke rumah aku, alhamdulillah," ujar Atta Halilintar.
"Enak loh rumahnya, beneran deh," tutur Ashanty.
Bukan hanya Arsy yang menyebut rumah YouTuber yang memiliki 26,7 juta subscriber itu seperti hotel, Arsya juga berkata demikian.
"Kayak hotel, banyak sepatu juga," celetuk Arsya.
"Banyak sepatu? Iya dong, kan Kak Atta suka pakai sepatu," kata Atta Halilintar.
Kepada Anang Hermansyah dan Ashanty, Atta Halilintar mengatakan, lantai atas rumah terdapat ruangan kerja editor YouTube dan studio musik.
"Karena kalian belum punya anak, punya rumah begini mah enggak apa-apa," ujar Ashanty.
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah kompak mengatakan, mereka telah menyiapkan kamar untuk anaknya kelak.
Diketahui, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah telah menggelar lamaran pada 13 Maret 2021.
Atta dan Aurel akan melangsungkan pernikahan pada 3 April 2021 di masjid Istiqlal.
Namun, kabar tak mengenakan datang dari pernikahan mereka berdua.
Mengutip dari tribunnews.com, pihak Polsek Sawah Besar mengonfirmasi bahwa acara pernikahan tanggal 3 April 2021 di Masjid Istiqlal batal digelar.
Pihak kepolisian sayangnya tak mendapat penjelasan kenapa kegiatan tersebut dibatalkan.
(*)