Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Bikin Mewek, 3 Momen Haru Aurel Hermansyah yang Bakal Sandang Status Nyonya Atta Halilintar, Didampingi Dua Ibu hingga Doa Krisdayanti

Dwi Purworahayu - Selasa, 23 Maret 2021 | 07:15
Krisdayanti saat acara pengajian Aurel Hermansyah
Instagram @allartis

Krisdayanti saat acara pengajian Aurel Hermansyah

GridHype.ID - Jelang pernikahan, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah telah melakukan serangkaian acara sebelum ijab kabul.

Mulai dari lamaran hingga henna night, putri sulung Anang Hermansyah itu tampil mewah dan elegan di setiap acara.

Terekam sejumlah momen yang terjadi, dimulai dari hari lamaran pada Sabtu (13/3/2021) hingga pengajian pada Sabtu (20/3/2021).

Baca Juga: BERITA POPULER: Dianggap Tak Peduli dengan Hajatan Atta, Gen Halilintar Akhirnya Buka Suara Hingga KD yang Minta Maaf Atas Perbuatan Masa Lalunya Kepada Aurel

Tak hanya suasana suka cita melepas sang putri yang segera dipinang kekasihnya, terekam juga momen haru-biru keluarga Anang sambut hari bahagia Aurel dan Atta.

Berikut GridHype rangkum momen haru jelang pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar yang sukses bikin mewek dikutip dari berbagai sumber:

Krisdayanti Tepati Janji Hadiri Lamaran Aurel

Baca Juga: Krisdayanti dengan Lapang Dada Meminta Maaf pada Aurel Hermansyah atas Segala Tindakan di Masa Lalunya, Diva Tanah Air Itu Tersedu: Doa Mimi Selalu untukmu Aurel

Melansir dari kompas.com, ibu kandung Aurel Hermansyah, Krisdayanti turut hadir dalam acara lamaran putrinya.

KD tampil anggun dalam balutan kebaya berwarna ungu di Hotel Intercontinental, Pondok Indah, Jakarta Selatan.

Usai prosesi lamaran, KD pun menitipkan pesan untuk calon suami putrinya, Atta Halilintar.

Melalui akun Instagram pribadinya, KD mengunggah serangkaian foto kebersamaannya dengan Aurel dan Atta.

"Saya titipkan anak saya padamu, duhai sang pilihan anakku. Berkah Allah bagimu. Dan (semoga) Allah mengumpulkan kalian berdua dalam kebaikan," tulis KD.

Baca Juga: Raul Lemos Absen Sejak Prosesi Lamaran hingga Pengajian, Krisdayanti Bongkar Alasan Sang Suami dan Kedua Anaknya Tak Bisa Hadir

Wejangan Anang pada Aurel saat Prosesi Siraman

Anang memberi wejangan kepada Aurel untuk selalu menghormati suami jika kelak telah berumah tangga dengan Atta.

"Kamu harus ikut dengan suamimu, suamimu adalah imam kamu, kamu harus dengar apa pun yang diminta suami kamu, jangan pernah berkata keras dang menghardik suami kamu, kamu harus sabar," ujar Anang seperti yang dikutip dari kompas.com.

Baca Juga: Tak Ingin Jadi Bahan Omongan Seantero Negeri Gegara Baju Krisdayanti Tak Sama dengan Keluarga Anang Hermansyah, Liza Natalia Buka Suara: Nggak Ada Masalah Sama Kostum

"Kuatkan sabar kamu, Nak, karena surgamu atas izin suamimy, yang kuat ya Loli (Aurel)," lanjut Anang dengan suara bergetar.

Melanjutkan ucapannya, Anang mendoakan agar rumah tangga Aurel selalu diberi rahmat dan ridha serta diberi keturunan yang saleh dan saleha.

Krisdayanti Kenang Momen Bersama Aurel saat Acara Pengajian

Dalam acara pengajian, Aurel memohon doa restu pada ibu kandungnya, Krisdayanti.

Ia juga berterima kasih karena telah dilahirkan dan dicintai oleh pelantun Menghitung Hari itu.

Baca Juga: Pengajian Acara Nikahan Aurel Hermansyah Berubah Jadi Ajang Cibir Netizen, Soroti Tindakan Ashanty dan Putri Sulung Anang Hermansyah

Dengan berkaca-kaca, KD pun mengenang momen-momen yang ia lewati saat Aurel menghabiskan masa kecil bersamanya.

"Memang Mimi tidak bisa berlama-lama untuk mengantarmu beranjak dewasa. Aku hanya mendoakanmu dan mencintaimu tanpa syarat. Semoga engkau menikmati perjalanan barumu," ujarnyamengutip dari cuplikan video yang diunggah akun Instagram @lambeturah_office.

"Aku tidak memintamu mencintaiku seluas samudera. Aku hanya ingin kamu mengingatku sedetik, kelak bila engkau menimang cucu pertamaku," lanjut KD.

(*)

Source :Kompas.comInstagram

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x