Sang desainer lantas menceritakan bagaimana Krisdayanti menangis terisak ketika akhirnya diundang ke acara lamaran putrinya.
"Bun ... Anakku @aurelie.hermansyah meminta aku hadir pada saat lamaran besok dengan suara terbata bata," tulis Anne Avantie.
"Bunda seragamnya warna ungu dan aku nggak bisa mikir cuma bersyukur nggak bisa mikir pake apa?" lanjutnya.
Mendengar cerita sang diva, Anne Avantie pun langsung menyanggupi permintaan Krisdayanti.
"Lalu hati saya mengatakan 'oke saya buatin 1 hari 24 jam untuk seorang ibu yang bahagia'," ungkap Anne Avantie.
Sang desainer kemudian mengungkap bahwa tak sedikit rintangan dan halangan yang ia lalui selama proses pembuatan kebaya.
"Lalu besok nya rencana berangkat dengan kereta siang jam 12.00 siang dari Semarang, tapi," tulis Anne Avantie.
"Subuh subuh dapet kabar bahwa tidak boleh kebaya klasik, saya lemes, jam 07.00 (hari libur) saya masuk kan karyawan, dan dari jam 9.00 WIB sampai 22.30 WIB merubah KONSEP menjadi BUKAN KEBAYA KLASIK ...," lanjutnya.