Temuan selanjutnya, adalah 10 kantong jenazah berisi body part alias bagian tubuh korban.
"10 kantong jenazah yang berisi bagian dari korban, dan lima potong pakaian," ujarnya.
Baca Juga: Namanya Masuk Daftar Korban, Ternyata Rachmawati Batal Pulang Gunakan Pesawat Sriwijaya SJ 812
Namun demikian, hingga pukul 20.00 WIB tetpantau sejumlah kapal Sea Rider masih bolak-balik ke Dermaga JICT membawa sejumlah serpihan.
"Bisa dilihat di belakang kita, personel dengan menggunakan Sea Rider masih membawa temuan-temuan yang berhasil didapatkan dari lokasi kejadian," pungkasnya.
Titik Jatuh Ditemukan
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto mengatakan titik lokasi jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ-182 telah berhasil ditemukan.
"Alhamdulillah berkat doa seluruh masyarakaat Indonesia, titik jatuhnya SJ-182 sudah kita temukan," kata Marsekal Hadi didampingi Menteri Perhubungan Budi Karya di Dermaga JICT II, Tanjung Priuk, Jakarta Utara, Minggu (10/1/2021).
"Saat ini seluruh prajurit sudah di lokasi, khususnya dari TNI AL mendukung Basarnas untuk mengambil pecahan-pecahan, potongan-potongan dari pesawat SJ-182," timpalnya lagi.
Hadi mengatakan, bagian-bagian kecil alias serpihan pesawat masih bisa diambil oleh pihaknya.Akan tetapi, untuk mengangkat serpihan besar, pihaknya akan mendatangkan kapal yang memiliki kemampuan untuk mengangkatnya.
"Bagian-bagian yang kecil masih bisa kita ambil. Namun bagian besar akan kita datangkan kapal yang memiliki trim, kemampuan untuk mengangkat bagian tersebut," tuturnya.