Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Warga Diteror Ketukan Pintu Misterius Tengah Malam, Sebut Adanya Sosok Putih hingga Bau Amis Bangkai yang Menyeruak

Ruhil Yumna - Selasa, 15 Desember 2020 | 11:45
Ilustrasi sosok misterius.
Gridoto

Ilustrasi sosok misterius.

GridHype.ID - Rentetan teror aneh dialami oleh warga Malaysia belakangan ini.

Sejak pertengahan November 2020, warga Malaysia diteror oleh ketukan pintu di tengah malam.

Tak ada yang tahu siapa dalang di balik teror tersebut.

Bahkan warga dan polisi ikut turun tangan untuk membongkar misteri tersebut.

Baca Juga: Usai Disetujui Otoritas Kesehatan Soal Penggunaan Vaksin Covid-19, Perdana Menteri Singapura dan Jajarannya Akan Divaksin Lebih Awal

Dilansir dari kantor berita Harian Metro Malaysia, kasus teror ketuk pintu ini pertama kali terjadi pada 18 November 2020, di Sabak Bernam, Selangor.

Akibat teror itu warga mengaku ketakutan, mereka mengaitkan peristiwa ini dengan hal gaib dan gangguan makhluk halus.

Bahkan mendukung teori tersebut beberapa warga menyebut jika merasakan adanya gangguan dari sosok bayangan putih.

Berikut kasus-kasus teror ketuk pintu yang belakangan ini menghantui warga Malaysia belakangan ini.

Johor Bahru

Teror ini sendiri terjadi Kampung Melayu Majidee dan Iskandar Puteri, Johor Bahru.

Di Iskandar Puteri kejadian ini terjadi di kawasan Taman Serimbun, warga dibuat resah dengan teror ketukan pintu pada pagi dini hari, Jumat (11/12/2020).

Kepala Desa Taman Serimbun, Mohd Syafiq Mohd Bani mengatakan, kejadian itu terjadi pada pukul 00:36 waktu setempat setelah ia kembali menemui seorang temannya.

Baca Juga: Sudah Tetapkan 6 Jenis Vaksin Corona Tapi Belum Sebut Harga, Juru Bicara Pemerintah Minta Masyarakat Tunggu Pengumuman Resmi dari Kemenkes

Kala itu ia sempat bermain ponsel terlebih dahulu, tetiba ia dikejutkan oleh bunyi ketukan di pintu dapn dan belakang sebanyak 10 kali.

"Awalnya ketukan di pintu depan agak pelan, tapi lama kelamaan suaranya semakin keras membuat saya merasa aneh,”

“Bunyi ketukan di pintu berhenti sejenak, tapi setelah beberapa saat pintu belakang rumah di ketuk sangat keras sehingga mengejutkan istri saya,”

“Saat diperiksa, saya tidak melihat sosok siapapun," ujarnya, dikutip dari Harian Metro, Senin (14/12/2020).

Mendapati warganya yang resah, kemudian Mohd Syafiq lalu meminta petugas keamanan untuk berpatroli/

Selain itu ia juga memeriksa rekaman CCTV, namun nihil sosok misterius itu tak juga diketahui.

“Saya kemudian menginformasikan kepada warga melalui grup WhatsApp, sebelumnya beberapa warga juga menginformasikan bahwa mereka juga mengalami situasi yang sama,” katanya.

Baca Juga: 4 Cara Mengunci Layar Ponsel Ini Bisa Ungkap Karakter Asli Seseorang loh, Kamu yang Mana?

Guna menjaga keselamtan warga, Mohd Syafiq segera melapor pada polisi.

Kepolisian Iskandar Puteri, Asisten Komisaris Dzulkhairi Muhktar membenarkan adanya pelaporan tersebut.

Dia mengatakan polisi akan meningkatkan patroli di daerah sekitarnya untuk mencegah insiden yang tidak diinginkan.

Pahang

Peristiwa serupa juga terjadi di Jerantut, Pahang, Malaysia.

ilustrasi pintu
getty images/katlane

ilustrasi pintu

Kejadian itu terjadi di desa Paya Embun dan Desa Perias.

Suhaila Mohamed (35), asal Desa Paya embun mengaku ia mendengar ketukan itu sekitar pukul 19.35 waktu setempat pada Sabtu (12/12/2020).

Kala itu ia tengah berada di kamar bersama dua anaknya.

Baca Juga: Miliki Bobot 100 Kg, Begini Penampakan Keranda Tertua di Indonesia yang Berusia 91 Tahun

“Tiba-tiba saya mendengar pintu diketuk keras dan anak saya yang di ruang tamu ingin membukanya tetapi saya melarangnya ketika teringat cerita misteri ketuk pintu,” ujar Suhaila.

“Saya juga mengintip melalui jendela dan tidak menemukan siapa pun, tidak ada (sepeda motor) atau mobil di depan rumah dan saya membawa anak-anak ke kamar sambil menghidupkan bacaan yasin,” sambungnya.

“Ketika saya hendak keluar kamar, saya mendengar ketukan keras lagi, menyebabkan anak-anak di kamar menangis ketakutan,”

“Ketika saya ingin masuk kamar untuk menemani anak saya, saya mendengar ketukan keras lagi hingga pintu bergetar,” katanya.

Pintu rumahnya baru dibuka saat kakak iparnya pulang sekitar pukul 19.45.

Ia menyebut jika dia tak menemukan adanya jejak orang di luar namun ia mendapati adanya bau amis.

Warga Kampung Perias, Habibah Sulong (57) juga mengalami hal yang serupa.

Baca Juga: Nasib Mujur, Pria ini Temukan Dompet Berisi Uang Puluhan Juta dalam Jaket Bekas yang Dibelinya di Toko Pasar Loak

Ia mengatakan mendengar ketukan pintu selama lima menit.

Bunyi itu ia dengar pukul 21.30 pada (11/12/2020).

Saat kejadian itu terjadi ia berada dalam rumah bersama suami dan 3 anaknya.

“Setelah mendengar ketukan pintu itu, suami saya teringat bahwa ada anak-anak yang iseng bermain ketukan pintu di rumah,” ujarnya

“Tapi setelah mengintip, tidak ada orang. Namun terdapat bau yang tidak sedap seperti bangkai, kami menjadi kaget dan ketakutan,” kata Habibah.

Selangor

Teror sama juga menimpa warga di Tanjong Karang dan Kuala Selangor, Selango, Malaysia.

Warga Kampung Parit 3, Sungai Burong, Anuar Anal (43), mengaku diteror oleh ketukan pintu rumahnya pada pukul 01.00 dini hari, Senin (23/11/2020).

Kala itu ia baru saja buang hajat di kamar mandi.

“Saya lalu pergi mengintip dari celah jendela. Tidak ada orang di depan rumah,” ujarnya saat dihubungi Harian Metro.

Baca Juga: Temani Proses Foto Prewedding, Fotografer Ini Bongkar Sikap Asli Vicky Prasetyo pada Kalina Oktarani

Atas kejadian yang dialami Anuar mengaku khawatir kalau teror itu dilakukan oleh orang yang tak bertanggung jawab.

Selain suara ketukan, warga Kampung Kuantan, Kuala Selangor sempat heboh ketika beberapa warga mengaku melihat sosok berbaju putih di jalan desa pada pukul 2.45 dini hari.

Kejadian itu bahkan sempat direkam dan videonya tersebar luas di YouTube.

Dari video tersebut warga mengklaim bahwa seseorang melihat makhluk yang menyeramkan dan kemudian menghubungi tetangga sebelah.

Tetangga sebelah itupun rupanya sempat mendapati ada sekilas sosok sebelum kembali ke dalam rumahnya.

"Begitu (tetangga) masuk (lagi) ke dalam rumah, pintu (rumah)nya diketuk-ketuk," ujarnya.

Melaka

Warga Alor Gajah, Malaka, Malaysia, juga dibuat resah denga teror ketuk pintu itu.

Tak hanya ketukan ringan, mantan Imam Masjid, Said Hassan mengatakan, rumahnya di Kampung Paya Rumput, juga di ketuk begitu kencang hingga pintu kayunya nyaris lepas.

Baca Juga: Bikin Penasaran, Berikut 3 Fenomena Aneh yang Pernah Terjadi di Langit

Kala itu ia sedang bersama istrinya Maimunah Hasyim (65), dan seorang putri berusia 24 tahun sedang tertidur.

Bunyi itu ia dengar pada pukul 03.00 dini hari, Sabtu (5/12/2020).

“Saya langsung membaca beberapa ayat Alquran untuk menghindari gangguan jin dan setan. Upaya saya berhasil menghentikan ketukan keras di pintu itu,”

“Saya kaget karena pagi-pagi buta pintu rumah saya tidak pernah diketuk,” ujarnya.

Pensiunan itu menyebut jika bunyi itu sempat berhenti saat ia membaca ayat.

Ia dan istrinya begitu kaget saat mendapati jika tak ada siapapun saat pintu rumah dibuka.

“Alhamdulillah, Allah SWT telah menjauhkan kami dan keluarga kami dari bahaya. Kejadian ini sungguh menimbulkan tanda tanya warga di desa yang juga terusik,” ujarnya.

(*)

Source : Tribun Wow Serambi News

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x