Follow Us

Tersangka Pencemaran Nama Baik Keluarga Ahok Sudah Sepuh dan Idap Penyakit Kronis, BTP Pertimbangkan Soal Maaf

Nabila N C, None - Sabtu, 01 Agustus 2020 | 12:00
Pengacara Ahok Sambangi Polda Metro Jaya, Laporkan Kasus Pencemaran Nama Baik, Kuasa Hukum: Penghinaan ke BTP dan Keluarga
Banjarmasin Post

Pengacara Ahok Sambangi Polda Metro Jaya, Laporkan Kasus Pencemaran Nama Baik, Kuasa Hukum: Penghinaan ke BTP dan Keluarga

Yusri menyebutkan, motif pelaku mencemarkan nama baik keluarga Ahok yakni karena merasa memiliki kesamaan history dengan Veronica Tan.

"Makanya timbul kebencian mereka untuk melakukan perbuatan seperti postingan mereka di instagram kepada Basuki Tjahaja Purnama," kata Yusri.

Baca Juga: Tak Suka Ayahnya Menikah Lagi, Sang Putri Sindir Ahok dengan Kalimat Menohok!

Di beberapa postingan, tersangka juga kerap menyandingkan foto Ahok dan Istri dengan binatang, disertai dengan kata-kata tidak pantas.

Ahok pertimbangkan untuk memaafkan

Menurut Kuasa Hukum Ahok, Ahmad Ramzy, saat ini Ahok masih mempertimbangkan untuk memaafkan kedua tersangka perempuan tersebut.

Hal ini disampaikan Ramzy dalam jumpa pers di Mapolda Metro Jaya, Kamis (30/7/2020) sore.

"Untuk itu (memaafkan), saya selaku kuasa hukum Basuki Tjahaja Purnama, akan melihat proses hukum yang ada dahulu."

Baca Juga: Demi Lindungi Jakarta dari Banjir, Ahok Beri Komentar Terkait Proyek Reklamasi di Ancol oleh Anies Baswedan

"Biarkan penyidik Cyber Crime melakukan pendalaman atas apa yang sudah didalami dulu," kata Ramzy.

Tutur Ramzy, dari sana Ahok akan memutuskan untuk memberi maaf atau melakukan langkah lainnya.

Tersangka berusia tua dan memiliki penyakit

Source : Sosok.id

Editor : Linda Fitria

Baca Lainnya

Latest