Sosok Jan Pieter yang selama ini tak banyak diketahui publik, ahirnya terungkap dalam unggahan Instagram Al pada Sabtu (16/5/2020) kemarin.
"Opa Fredrich Rudolf Paul Köhler," tulis Al di kolom caption.
Diketahui Al mengunggah 3 buah foto yang menampilkan sosok kakek buyutnya itu.
Pada slide pertama, Jan Pieter terlihat sangat gagah saat mengenakan setelan jas.
Kemudian pada slide kedua, Jan Piter terlihat sedang duduk santai sambil merokok.
Sedangkan pada slide ketiga memperlihatkan batu nisan Jan Pieter, yang menunjukkan bahwa ia meninggal pada 16 Mei 1959.
Meski kedua foto yang diunggah oleh Al terlihat buram dan tak terlalu jelas, netizen masih bisa melihat ketampanan dan kegagahan Jan Pieter.
Bahkan banyak orang yang mengatakan jika Al mewarisi ketampanan kakek buyutnya.