1. Menyetok bahan makanan untuk 1-2 minggu ke depan
Saat pandemi virus corona di Indonesia, Anda tidak bisa sesukanya lagi mengunjungi pasar, atau toko swalayan, yang menjadi tempat publik dan berisiko terpapar virus COVID-19.
Sebaiknya, mulailah menyetok bahan makanan untuk 1-2 minggu ke depan.
Karena itu, sebelumnya buat menu masakan terlebih dahulu selama 1-2 minggu ke depan untuk mengetahui bahan-bahan apa saja yang perlu dibeli.
kamu bisa memilih sayuran, buah-buahan, dan lauk pauk yang bisa disimpan dalam waktu lama sebagai langkah persiapan sebelum puasa.
2. Masak takjil dan menu sahur sendiri
Higienitas menjadi hal penting yang perlu diperhatikan untuk persiapan puasa di tengah pandemi virus corona.
Jikakamu mengkhawatirkan hal ini, maka sebaiknya memasak menu sahur dan buka puasa sendiri.
Selain bebas dalam memilih menu, kebersihan dari bahan makanan yang digunakan juga lebih terjamin.
Dalam jurnal Public Health of Nutrition, rutin memasak makan malam dikaitkan dengan konsumsi makanan yang lebih sehat, baik untuk mereka yang mau menurunkan berat badan atau tidak.
3. Membersihkan peralatan ibadah