Situasi semakin tegang setelah berhari-hari terkurung di rumah. Mereka hanya bisa menonton TV.
Selain berita dari pemerintah, mereka nonton serial Ramayana.
Para gangster yang menguasai tempat itu telah datang beberapa kali menagih uang sewa bulanan sebesar 65 dolar atau sekitar Rp 1 juta.
Tapi keluarga itu tidak memiliki uang. Ketika keadaan menjadi semakin sulit, suaminya yang pendiam meredakan ketegangan dengan bercanda bersama anak-anak.
"Aku melihatnya tertawa hari ini," kata Jakhawadiya.
Anak-anak juga tertawa. Tapi dia khawatir tentang apa yang akan terjadi selanjutnya.
Pikirannya dipenuhi pertanyaan: saat ini mereka punya atap untuk tidur, tapi bagaimana jika besok mereka diusir? Bagaimana jika mereka tidak lagi memiliki makanan?
Orang-orang terdampar di stasiun
Stasiun kereta api utama di kota Varanasi di India utara adalah sebuah bangunan luas yang telah menyaksikan penundaan kereta selama 1 abad hidupnya.
Baca Juga: Gampang! Begini Cara Bikin Masker Lidah Buaya Sesuai dengan Kondisi Jenis Kulit
Kadang menunggu lama, kadang sebentar. Tapi belum pernah mengalami penundaan selama ini.