Follow Us

Penelitian Terbaru Ungkap Virus Corona Bisa Menyebar hingga Jarak Sejauh Ini, Benarkah?

None, Helna Estalansa - Senin, 06 April 2020 | 07:45
Ilustrasi virus corona
freepik

Ilustrasi virus corona

GridHype.ID - Saat ini virus corona masih terus menyebar ke seluruh penjuru dunia.

Maka tak heran jika Covid-19 masih menjadi momok bagi semua orang.

Bagaimana tidak, setiap harinya kasus orang yang dinyatakan positif corona terus bertambah.

Baca Juga: Diam-diam Kecolongan, Tiongkok yang Sebelumnya 'Berbangga' Soal Penanganan Corona Kini Kembali Pusing, Pasien Covid-19 Tiba-tiba Melonjak Tajam Capai 81.554 Kasus!

Penelitian tentang virus corona baru ini pun terus dilakukan yang menghasilkan berbagai temuan.

Salah satunya yakni, tetesan yang mengandung virus corona disebut dapat menyebar hingga 27 kaki atau sekitar 8,2 meter saat seseorang yang terinfeksi batuk atau bersin.

Baca Juga: Kenali Gangguan Psikosomatik yang Kini Banyak Dialami, Akibat Terlalu Takut Akan Penyebaran Corona

Keterangan ini disampaikan oleh seorang peneliti MIT yang mempublikasikannya dalam Journal of the American Medical Association (JAMA).

Dalam penelitian ini, disebutkan bahwa "awan gas" dari pernapasan dapat menyebar pada jarak 23 hingga 27 kaki atau sekitar 7-8 meter.

Mengutip Business Insider, profesor di MIT dan ahli di bidang dinamika cairan Lydia Bourouiba ini, menyarankan perbaikan aturan jarak fisik untuk membatasi risiko paparan virus corona.

Baca Juga: Coba Santai Sejenak dari Pandemi Corona yang Melanda, Catat Fenomena Langit di Bulan April, Salah Satunya Supermoon yang Hanya Terjadi 3 Kali di 2020

Source : gridfame.id

Editor : Linda Fitria

Baca Lainnya

Latest