GridHype.ID - Di tengah merebaknya virus corona, seharusnya kita tetap patuh pada himbauan yang berlaku.
Kita harus melakukan isolasi mandiri dan menjaga jarak untuk mencegah penularan virus corona yang semakin meningkat.
Sepatutnya kita semua sadar dan tahu betul bahwa menjaga jarak fisik (physical distancing) adalah hal yang wajib dilakukan untuk mencegah penyebaran Covid-19.
Baca Juga: Dianggap Mampu Cegah Corona, WHO Justru Tak Sarankan Bilik Desinfeksi karena Bisa Sebabkan Kanker!
Tapi, jelas bahwa meski tengah isolasi mandiri di rumah, kebutuhan harian tetap ada, dan bahan makanan tetap harus dibeli.
Kemudian muncul banyak pertanyaan.
Masih amankah belanja di tukang sayur atau supermarket di tengah wabah virus corona sekarang ini?
Kalau jadi amat terpaksa, apa yang harus kita siapkan dan lakukan?
Dilansir dari Chowhound, semoga tips dan cara berbelanja bahan makanan ini membantu kamu agar tetap aman dan nyaman selama masa karantina atau isolasi mandiri ini.
Kalau kamu sampai terpaksa harus keluar rumah ke supermarket, pasar tradisional, atau tukang sayur untuk pergi membeli bahan makanan, berikut cara aman berbelanjanya.