GridHype.ID - Sebagai informasiFast Radio Burst (FRB) adalah serangkaian sinyal radio yang berlangsung dalam hitungan milidetik.
FRB ini ditemukan pertama kali olehahli astrofisika Duncan Lorimer dan muridnya David Narkevic di tahun 2017
Sejak penemuan itulah, semakin banyak FRB dari luar angkasa yang ditemukan.
Beberapa waktu lalu, sekelompok ilmuwan di Kanada menemukan FRB yang berulang setiap 16 hari.
Hal ini kontras dengan FRB pada umumnya, yang bersifat sporadis dan tidak berulang dalam jangka waktu tertentu.
Mengutip Universe Today, Kamis (13/2/2020), penemuan ini telah dirilis dalam jurnal berjudul “Periodic activity from a fast radio burst source”.
Data FRB yang mereka dapatkan merupakan hasil analisis dari CHIME (Canadian Hiydrogen Intensity Mapping Experiment).
CHIME merupakan teleskop penangkap sinyal radio, namun memiliki karakteristik yang membedakannya dengan teleskop lain.
CHIME merupakan stasiun teleskop dan tidak memiliki bagian yang bergerak.
CHIME terdiri dari empat setengah silinder besar.