Billy kemudian bertanya soal ada tidaknya pernikahan dengan sosok berinisial A.
"Doain aja. Doain aja yang bagus-bagus. Pernikahan itu enggak ada," jawab Raffi.
Baca Juga: Ditanya Soal Poligami, Kartika Putri Ungkap Ada Banyak Wanita Minta Dinikahi Habib Usman
Namun jawaban yang berbeda justru diterawang oleh Mbah Mijan.
Paranormal tersohor itu rupanya justru membaca adanya hubungan spesial yang terlarang itu.
"Saya tidak perlu bertanya banyak tetapi dari sorot matanya, mengatakan memang ada hubungan spesial dengan Ayu Ting Ting," kata Mbah Mijan.
Mbah Mijan yang sangat yakin dengan terawangannya yakin jika Raffi berusaha menutupi sesuatu.
Termasuk saat Raffi berkilah soal istrinya, Nagita Slavina yang diakuinya cuek soal kabar miring itu.
"Nagita itu punya karakter yang suka menyembunyikan sesuatu," kata Mbah Mijan.
"Kalau dari sosok Gigi dan saya melihat pandangan matanya Gigi, itu bener-bener menaruh kebencian dengan Ayu Ting Ting, itu salah satu yang tidak bisa dibohongi," tambah Mbah Mijan seperti yang dikutip dari Wiken.
Bahkan Raffi menyatakan jika Nagita Slavina tak membenci pelantun tembang Alamat Palsu itu.