Laporan Wartawan GridHype.ID, Ruhil I. Yumna
GridHype.ID- Berita soal kehidupan raffi Ahmad selalu ramai menghiasi postal berita infotainment Tanah Air.
Isu dan gosip miring kerap mampir di keluarga kecil yang telah dikaruniai seorang anak itu.
Raffi yang terkenal sebagai pria flamboyan kerap dikaitkan dengan banyak selebritis wanita Tanah Air.
Salah satu yang paling heboh adalah kedekatannya dengan Ayu Ting Ting.
Keduanya santer terdengar menjalin sebuah hubungan spesial.
Tak pelak hubungan inipun membuat Ayu Ting Ting dicap pelakor.
Netizen ramai-ramai menghujat biduan dangdut itu.
Dilansir dari acara Pagi-pagi Pasti Happy edisi Senin (16/4/2018), Raffi mengungkapkan bahwa dia dan Ayu punya hubungan biasa saja.