Penelitian itu didapat melalui uji sampel liur dari langit-langit mulut, belakang lidah dan pinggiran gusi.
Dari hasil ini anggapan 'orang Arab' yang melekat pada diri Najwa Shihab sedikit bisa ditampik.
Memang secara garis keturunan ayahnya memiliki keturunan Arab langsung.
Kakeknya, Habib Abdurrahman Shihab bahkan merupakan putra seorang juru dakwah dan tokoh pendidikan kelahiran Hadramaut, Yaman, bernama Habib Ali bin Abdurrahman Shihab yang kemudian hijrah ke Batavia.
Kendati begitu, berdasarkan penelitian DNA, gen Arab yang Najwa miliki hanya 3.48 persen saja.
Hasil yang Najwa peroleh juga merupakan fragmen DNA terbanyak dari relawan penelitian ini.
"Najwa Shihab pun menjadi relawan dengan fragmen DNA terbanyak dalam penelitian ini," ujar Herawati.
Baca Juga: Cuitin Hanum Rais Soal Penusukan Wiranto Membuat Dosen UGM Merasa Malu
Najwa Shihab merupakan satu dari 15 relawan yang hasil tes DNA mereka dipamerkan dalam acara tersebut.
Para relawan itu terdiri dari berbagai profesi dan latar belakang yang berbeda.
Beberapa nama di antaranya adalah Ariel NOAH, Najwa Shihab, Mira Lesmana, Ayu Utami, dan Riri Riza.