Satu Indonesia Melongo, Air Rebusan Bumbu Dapur Ini Ternyata Ampuh Turunkan Berat Badan, Gak Perlu Lagi Beli Obat Diet

Sabtu, 22 Januari 2022 | 16:30
Freepik

Manfaat Air Rebusan Sereh

GridHype.ID -Serai atau sereh tentu sudah tak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia.

Biasanya serai atau sereh digunakan sebagai bumbu dapur di berbagai hindangan nusantara.

Selain itu, serai atau sereh juga bisa dibuat sebagai minuman.

Nah, mengonsumsi air rebusan serai atau teh serai ternyata memiliki khasiat yang luar biasa loh.

Salah satunya bisa membantu kita untuk menurunkan berat badan.

Sebagaimana yang kita tahu, memiliki bentuk tubuh yang indah dengan berat badan ideal tentu menjadi dambaan banyak orang, terutama wanita.

Sebab hal itu bisa mendukung kepercayaan diri seseorang.

Berbagai pilihan gaya hidup mulai dari diet hingga olahraga dilakukan untuk mendapatkan hal tersebut.

Banyak di antaranya juga memilih cara instan dengan mengonsumsi obat diet atau pelangsing.

Baca Juga: Satu Indonesia Nyesel Kalau Baru Tahu, Rebusan Serai dan Jahe Justru Bahaya untuk Orang dengan Kondis Ini

Namun, pilihan tersebut terkadang malah membawa penyakit karena dilakukan cara yang salah dan terlalu ekstrem.

Oleh sebab itu, daripada menggunakan obat-obatan cobalah menggunakan bahan alami saja.

Melansir dari SajianSedap.com, salah satu bahan alami seperti serai bisa menjadi rahasia penurunan berat badan yang sehat.

Senyawa khusus yang ada di dalamnya bisa membantu kamumembakar lemak.

Kamu bisa memanfaatkannya dengan membuat rebusan dan rasakan manfaatnya untuk kesehatan sekaligus.

Manfaat Air Rebusan Serai

1. Membantu menurunkan berat badan

Jika kamu mencoba menurunkan berat badan, kamudapat menambahkan teh serai ke dalam diet kamu.

Teh ini membantu dalam detoksifikasi dan metabolisme.

Baca Juga: Tolong Hati-hati! Jangan Sampai Orang dengan Kondisi Ini Minum Air Rebusan Jahe dan Serai, Bahayanya akan Terasa Jika Nekat Menenggaknya

Ganti minuman ringan kamudengan teh serai untuk penurunan berat badan yang efektif.

Ini juga rendah kalori. Ini juga akan mengontrol rasa lapar dan membuat kamumengonsumsi lebih sedikit kalori dalam sehari.

2. Meningkatkan pencernaan

Teh serai meningkatkan kesehatan sistem pencernaan kamu. Dapat mengurangi gejala sakit perut.

Ini juga dapat meredakan kram perut, kembung, dan masalah pencernaan lainnya.

Minyak esensial serai juga digunakan untuk melawan masalah pencernaan.

3. Meredakan kecemasan

Teh serai juga baik untuk kesehatan mental kamu. Ini meninggalkan efek relaksasi pada pikiran dan tubuh.

Ini dapat membantu kamumelawan kecemasan dan stres. Hal ini juga dapat mengangkat moos kamu.

Baca Juga: Digadang-gadang Jadi Teh Herbal Penghilang Kecemasan, Air Rebusan Serai Ternyata Pantang Dikonsumsi Orang-orang dengan Kondisi Ini,Efek Sampingnya Tak Terduga

Juga disarankan untuk menambahkan beberapa tetes minyak serai ke pengharum ruangan kamuuntuk meningkatkan kesehatan mental.

4. Mengontrol kolesterol jahat

Teh serai juga baik untuk kadar kolesterol kamu. Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Advanced Pharmaceutical Technology and Research, serai dapat membantu mengendalikan kolesterol jahat.

Hasil tergantung dosis. kamujuga harus mengonsumsi makanan sehat yang sarat dengan serat untuk mengontrol kadar kolesterol.

5. Meningkatkan tekanan darah

Tekanan darah tinggi dapat meningkatkan risiko beberapa penyakit. Sangat penting untuk menjaga angka tekanan darah yang sehat.

Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan pada tahun 2012, teh serai dapat membantu dalam mengontrol tekanan darah ya.

Jika kamuseorang pecinta teh, kamutidak boleh melewatkan manfaat minum teh serai.

Nikmat didapat, sehat didapat!

Baca Juga: Cocok Banget buat Penderita Diabetes, Rutin Minum Air Rendaman Serai Ternyata Bisa Mengontrol Kadar Gula Darah

Cara membuat air rebusan serai

Melansir dari Kompas.com, cara membuat rebusan serai sangat mudah dan dapat dilakukan sendiri di rumah.

Berikut adalah langkah-langkah yang bisa kamuikut:

  • Siapkan sebatang serai dan segelas air
  • Potong-potong batang serai dengan ukuran 2,5-5 cm
  • Panaskan air dan biarkan hingga mendidih
  • Siramkan air panas pada wadah tempat potongan batang serai
  • Biarkan rendaman batang serai setidaknya selama 5 menit
  • Saring air seduhan batang serai dan tuangkan ke dalam gelas.
Air rebusan serai dapat diminum panas atau dingin.

Kita juga bisa menambahkan es batu untuk membuat minuman ini menjadi lebih segar.

Belum ada dosis yang pasti mengenai penggunaan serai untuk kesehatan.

Kita disarankan untuk memulainya dengan meminum satu gelas satu hari.

Apabila telah terbiasa, baru dapat meningkatkan jumlahnya sesuai keinginan.

Konsumsi rebusan serai cenderung aman, tapi ibu hamil dianjurkan untuk tidak mengonsumsinya.

Meski belum ada bukti kasus atau penelitian yang mengungkapkan bahaya rebusan serai bagi kehamilan, manfaat rebusan serai yang dapat melancarkan menstruasi, dikhawatirkan dapat berdampak pada kehamilan hingga menyebabkan risiko keguguran.

Baca Juga: Enggak Perlu Lagi Buang Uang untuk Beli Obat, Mulai Sekarang Coba Rutin Minum Ramuan Ini, Dijamin Kadar Kolesterolmu Bisa Turun

(*)

Editor : Helna Estalansa

Sumber : Kompas.com, sajiansedap.com

Baca Lainnya