GridHype.ID - Beberapa orang menganggap jika kebiasaan makan di lantai sebagai hal yang kampungan.
Namun ada juga beberapa orang yang justru merasa bebas saat makan di lantai.
Meski sudah ada meja makan dengan beragam ukuran, tetap saja banyak yang memilih makan di lantai.
Selain lebih nyaman, makan di lantai juga dapat membuat suasana menikmati santapan jadi lebih santai.
Terlihat biasa saja, tapi diam-diam sering makan di lantai memiliki manfaat luar biasa ini.
Salah satunya bisa menurunkan berat badan.
Para wanita wajib coba untuk sering makan di lantai nih.
Manfaat makan di lantai
Meningkatkan Sirkulasi Darah
Kalau mau pencernaan lancar, kita harus memastikan kalau sirkulasi darah kita juga lancar.
Nah, duduk di lantai adalah salah satu cara supaya kita bisa membuat sirkulasi darah jadi lancar, nih.
Meningkatkan Fleksibilitas Tubuh
Makan dengan duduk di lantai bisa meningkatkan fleksibilitas tubuh kita.
Lo, kok bisa?
Ini karena duduk di lantai dalam waktu yang agak lama membuat kita bakalan merenggangkan bagian lutut, pinggul, dan tubuh secara keseluruhan, membuat tubuh akhirnya menjadi lebih fleksibel!
Karena fleksibilitas tubuh, kita bisa jauh dari berbagai macam penyakit!
Menurunkan Berat Badan
Makan yang terlalu banyak memang bisa bikin kita gemuk.
Salah satunya adalah karena saraf vagus, saraf yang mengirimkan sinyal ke otak untuk membuat kita kenyang enggak bisa berfungsi dengan baik ketika kita duduk di meja makan.
Sebaliknya, ketika kita makan sambil duduk di lantai, saraf vagus ini bekerja lebih baik, sehingga kita bisa merasakan kenyang lebih cepat daripada biasanya!
Alhasil, berat badan enggak bakalan naik, bahkan bisa menurun, lho!
Membuat Tubuh Dan Pikiran Menjadi Rileks
Ilmu kesehatan dari India, Ayurveda mengungkapkan kalau kita yang makan sambil duduk di lantai bisa membuat tubuh dan pikiran menjadi lebih tenang dan rileks.
Belum lagi kalau tubuh dan pikiran kita rileks, pencernaan pada tubuh kita bakalan lebih lancar!
Membuat Sendi Jadi Sehat
Karena kita butuh merenggangkan otot dan sendi tubuh saat duduk di lantai, tidak heran kalau sendi kita bisa jadi lebih sehat, deh.
Lagipula, kalau kita sering menggerakan sendi (bersila, meluruskan kaki saat duduk di lantai), kita membuat sendi kita terlatih supaya enggak kaku.
Alhasil membuat sendi lebih sehat, deh.
Melancarkan Pencernaan
Dengan duduk bersila di lantai, kita berada dalam posisi yoga sukhasana yang memang bermanfaat untuk melancarkan pencernaan kita.
Posisi bersila sambil makan ini dipercaya bisa mengirimkan sinyal ke otak kita untuk bersiap menerima makanan,
sehingga pencernaan menjadi lancar.
Untuk hasil yang lebih memuaskan, pastikan kita agak sedikit membungkuk ketika memasukkan makanan ke dalam mulut dan kembali tegak ketika menelan makanan.
Posisi bergerak maju mundur ini dipercaya bisa mengaktifkan otot perut biar bisa siap untuk mencerna makanan dengan baik.
Memperpanjang Usia Hidup
Percaya atau tidak, makan sambil duduk di lantai ternyata bisa memperpanjang usia hidup kita!
Berdasarkan sutdi dari European Journal of Preventive Cardiology,
orang-orang yang makan dengan duduk bersila di lantai dan bisa berdiri dengan mudah biasanya punya usia hidup yang jauh lebih lama.
Ini bisa terjadi karena berdiri dengan mudah dari duduk bakalan bikin tubuh kita lebih kuat dan sehat lebih lama.
(*)