Coba Buang Air Bekas Rebusan Mi Instan ke Tanaman, Dijamin Bikin Emak-emak Loncat Kegirangan Usai Tahu Hal Menakjubkan Ini

Rabu, 22 September 2021 | 09:30
Gambar oleh Rupert Kittinger-Sereinig dari Pixabay

Air rebusan mi instan bisa dimanfaatkan untuk menyiram tanaman.

GridHype.ID -Siapa sih yang tak suka dengan mi instan?

Hampir semua orang pasti suka dengan mi instan ya.

Saking banyaknya yang suka,mi instan bisa dibilang jadi makanan favorit sejuta umat.

Namun, meski menjadi makanan favorit masyarakat Tanah Air, mi instan dikabarkan bisa membawa dampak buruk bagi kesehatan, misalnya pada air rebusan mi instan.

Karena hal tersebut, tak sedikit yanglangsung membuang air rebusan mi instan.

Melansir dari GridHealth.ID, berdasarkan kabar yang beredar di masyarakat, air rebusan mi instan disebut mengandung zat berbahaya bagi kesehatan tubuh.

Beberapa orang menyebutkan bahaya air rebusan mie instan karena adanya kandungan pewarna dan pengawet.

Namun tahukah kamu, air rebusan mie instan ternyata memiliki manfaat juga loh.

Menurut Dokter dan Ahli Gizi Masyarakat DR.dr. Tan Shot Yen, M. Hum, mi instan adalah salah satu produk ultra proses yang dapat menyebabkan banyak masalah kesehatan apabila dikonsumsi tanpa literasi gizi.

Air rebusan mi instan cenderung berwarna keruh setelah dimasak.

Warna tersebut dihasilkan dari kebanyakan mi instan yang berwarna kuning.

Warna air yang berubah setelah dimasak bersama mi instan tidak membahayakan dan tetap bisa dikonsumsi langsung bersama mi instan.

"Semua isi yang sudah masuk kemasan makanan dan teregister BPOM itu artinya sudah aman dan higienis menurut standar," kata Tan, dikutip dari Kompas.com.

Bahkan, menurut Guru Besar Depertemen Gizi Masyarakat Institut Pertanian Bogor (IPB), Prof Dr Hardinsyah, mengganti air rebusan mi instan tidak diperlukan.

Baca Juga: Jangan Langsung Percaya, Air Rebusan Mi Instan Ternyata Tidak Harus Dibuang loh, Begini Kata Sang Ahli Gizi

Dilansir dari Tribunnews.com via GridHealth.ID, Hardinsyah menambahkan bahwa beberapa mi instan di Indonesia, tepung terigunya sudah mengandung asam folat yang baik untuk tubuh.

Perlu diketahui, asam folat itu justru larut dalam air, sehingga jika dibuang otomatis kita tidak mendapatkan asam folat tersebut.

Tak hanya bermanfaat bagi kesehatan tubuh manusia, bagi pecinta tanaman dan ahli perkebunan, air rebusan mi instan bisasangat berguna juga loh.

Air Rebusan Mi Instan Untuk Tanaman

Melansir dari SajianSedap.com, siapa yang menyangka bahwa air rebusan mi instan yang selama ini kita anggap tak berguna bisa untuk tanaman, loh.

Caranya kita cuma perlu siram air bekas rebusan mi itu ke tanaman secara rutin.

Fakta tentang air rebusan mi intan untuk tanaman pun diungkap oleh Danielle Nierenberg, Presiden organisasi nirlaba Food Tank.

Danielle Nierenberg menyarankan kamu untuk tidak langsung membuang air bekas rebusan mie instan.

Kenapa?

Baca Juga: Awalnya Bikin Bolak-balik Pergi ke Dokter, Mulai Sekarang Coba Masak Mi Instan dengan Cara Ini, Tubuh Tak akan Alami Efek Samping Kebanyakan MSG

"Jika Anda membuat pasta atau mie, jangan sia-siakan air rebusan bekas dengan menuangkannya ke saluran pembuangan.

Sebaliknya, biarkan dingin, dan gunakan untuk menyirami tanaman Anda," kata Nierenberg.

Saat memasak mi dengan air mendidih, ada banyak pati dari mi instan yang larut dalam air.

Selain itu, ada pula vitamin dan mineral yang ikut larut selama mi direbus beberapa menit.

Kandungan yang larut inilah yang membuat air rebusan mi instan berwarna kuning keruh.

Untuk Menyuburkan Tanaman

Menurut Nierenberg dalam penelitiannya, kandungan dalam air keruh bekas rebusan mie instan sangat berguna untuk tanaman.

Sebab tanaman menyukai pati dan nutrisi tersebut sangat bagus untuk mendorong pertumbuhan tanaman dan bertindak sebagai pupuk.

Menyiram tanaman dengan air bekasrebusan mi instan akan jauh lebih baik daripada menyiramnya dengan air tanah biasa.

Hal ini dibenarkan oleh Ahli Pembibitan East River, South Dakota.

Baca Juga: Waduh! Bisa Mengancam Nyawa Seisi Rumah, Makanan Sejuta Umat Ini Ternyata Tak Boleh Dicampur dengan 2 Bahan Ini

"Tidak hanya hemat biaya dan cerdik, memberikan air bekas rebusan mie instan pada tanaman sama seperti memberi pupuk agar tanaman Anda tumbuh lebih stabil" jelas Dakota.

Air bekas rebusan mi instan ini bisa digunakan untuk menyiram tanaman apa saja, baik di pot atau di taman.

"Air bekas rebusan mie instan akan membantu meningkatkan penyimpanan nutrisi alami di dalam tanah

Ini berarti Andatidak perlu lagi memupuk tanaman apalagi menggunakan pupuk kimia yang justru akan mengurangi umur subur tanah Anda.

Ini juga akan membantu tanah Andamempertahankan lebih banyak kelembapan, sehingga Anda tak perlu terlalu sering menyiram" tambahnya.

Ini juga berlaku untuk air yang telah digunakan untuk merebus sayuran, telur, atau kentang.

Air bekas rebusan tersebut ramah lingkungan, dan mampu memberikan nutrisi tambahan bagi tanaman agar tetap sehat dan terus tumbuh.

Hal yang perlu dijadikan catatan adalah bahwa air tersebut tidak boleh mengandung bahan tambahan apa pun, seperti bumbu atau garam.

"Pastikan untuk menghindari penggunaan air masak yang telah diasinkan atau dibumbui," pungkas Nierenberg.

Baca Juga: Akun Facebook Media Asal Amerika Serikat Bahas Indomie Goreng hingga Langsung Banjir Komentar: Makanan Penyelamat Nunggu Waktu Gajian!

(*)

Tag

Editor : Helna Estalansa

Sumber sajiansedap.com, GridHealth.ID