Dipercaya Paling Efektif, Inilah 10 Cara Mencegah Kanker Payudara Menurut Pakar Kesehatan Harvard yang Wajib Kamu Coba

Jumat, 04 Juni 2021 | 20:45
freepik

ilustrasi kanker payudara

GridHype.ID -Kanker payudara masih menjadi salah satu penyakit kronis yang ditakuti oleh banyak orang, terutama bagi wanita di seluruh dunia.

Bagaimana tidak, kanker payudara sendiri bisa mengancam nyawan si penderitanya.

Melansir dari GridHealth.ID, kanker payudara sendiri adalah kondisi ketika sel kanker terbentuk di jaringan payudara.

Kanker payudara tersebut bisa terbentuk di beberapa tempat seperti kelenjar lobulus yang menghasilkan susu, ataupun di saluran duktus yang membawa air susu dari kelenjar ke puting payudara.

Baca Juga: Mulai dari Mengubah Gaya Hidup, Ini Dia 3 Cara Mencegah Kanker Payudara yang Bisa Kamu Lakukan

Selain itu, bisa juga terbentuk di jaringan lemak atau jaringan ikat di dalam payudara.

Kanker payudara terbentuk saat sel-sel di dalam payudara tumbuh abnormal dan tidak terkendali.

Sel tersebut biasanya membentuk tumor yang terasa seperti benjolan.

Meski umumnya terjadi pada wanita, kanker payudara nyatanya juga bisa menyerang para pria.

Baca Juga: Mitos atau Fakta? Mengenakan Bra Berkawat Selama 12 Jam Bisa Picu Kanker Payudara

Melansir dari Kompas.com, data dari Global Cancer Statistic (Globocan) menyatakan 1 dari 8 laki-laki dan 1 dari 11 perempuan, meninggal karena kanker.

Hal serupa juga terjadi di Indonesia dengan angka kejadian penyakit kanker di Indonesia mencapai 136,2 per 100.000 penduduk.

Berdasarkan data Kementriaan Kesehatan, catatan itu mendudukan Indonesia pada posisi ke delapan di Asia Tenggara dengan risiko kanker tertinggi.

Sementara di Asia, Indonesia ada di urutan ke 23.

Baca Juga: Tak Hanya Wanita, Kanker Payudara Juga Bisa Dialami oleh Para Pria loh, Yuk Simak Penjelasan Lengkap Berikut Ini

Kanker hati, kanker paru-paru dan kanker payudara menjadi salah satu penyebab kematian yang paling utama.

Meski sampai saat ini belum ditemukan pengobatannya yang paling ampuh, perkembangan kanker sebenarnya bisa dicegah dengan deteksi dini.

Selain itu, pola hidup juga menjadi faktor utama untuk menekan risiko kemunculannya.

Pakar kesehatan dari Harvard Medical School di Amerika Serikat mengembangkan 10 pencegahan kanker yang dipercaya efektif yaitu:

Baca Juga: Awas! Jangan Lagi Dilakukan, Posisi Tidur Ini Ternyata Bisa Memicu Kanker Payudara

1. Hindari tembakau dalam berbagai bentuk

Bukan hanya rokok, ini artinya kita juga harus menghindari asap rokok.

Lindungi diri sendiri dan keluarga dengan tidak menjadi perokok aktif maupun pasif.

2. Pola makan sehat

Kurangi konsumsi lemak jenuh dan daging merah yang dapat meningkatkan risiko kanker usus besar dan bentuk kanker prostat.

Selain itu, perbanyak konsumsi buah-buahan, sayuran, dan biji-bijian.

Baca Juga: Tingkat Risiko Kanker Payudara Berkaitan dengan Haid Pertama Seorang Wanita, Begini Penjelasannya

3. Olahraga teratur

Penelitian membuktikan olahraga dapat menurunkan risiko kanker dan kanker payudara.

Atur menu fisik dan lakukan dengan rutin untuk menjaga kebugaran tubuh.

4. Menjaga berat badan

Obesitas dapat meningkatkan risiko berbagai jenis kanker.

Biasakan menghitung kalori yang masuk ke tubuh kita dan sesuaikan menu olahraga untuk membakarnya agar tidak menumpuk.

Baca Juga: SADARI Masih Sering Diabaikan, Yuk Kenali Tanda-tanda Kanker Payudara Mulai Sekarang!

5. Hindari alkohol

Konsumsi alkohol berlebih berpengaruh pada risiko kanker mulut, laring, kerongkongan, hati dan usus besar.

Usahakan untuk menghindari alkohol sama sekali.

Jika masih sulit, batasi hanya satu gelas sehari untuk menjaga kadarnya di dalam tubuh.

6. Hindari paparan radiasi yang tidak perlu

Kurangi paparan radiasi termasuk ultraviolet dari sinar matahari yang menyebabkan kanker kulit dengan menggunakan tabir surya.

Batasi paparan radiasi elektromagnetik dengan hanya melakukan rontgen ketika dibutuhkan untuk kesehatan.

Di sisi lain, sejumlah pakar berpendapat radiasi elektromagnetik dari saluran listrik bertegangan tinggi atau radiasi frekuensi radio dari smartphone tidak berisiko kanker.

Baca Juga: Bisa Membahayakan Nyawa, 5 Faktor Inilah yang Menyebabkan Kanker Payudara Menyebar ke Organ Tubuh Lain

7. Hindari paparan racun industri

Bahan kimia berbahaya yang dimaksud antara lain serat asbes, benzena, amina aromatik, dan bifenil poliklorinasi (PCB).

Karena itu, cermati berbagai produk hasil industri yang dipakai termasuk pangan, alat perlengkapan rumah tangga dan berbagai hal lainnya.

8. Hindari infeksi yang memicu kanker

Infeksi yang dimaksud seperti virus hepatitis, HIV, dan human papillomavirus.

Bersikap hati-hati dalam berhubungan seksual sangat perlu dan melakukan pemeriksaan rutin.

Pasalnya, virus tersebut banyak ditularkan secara seksual atau melalui jarum suntik yang terkontaminasi.

Baca Juga: Tak Sembarangan, Begini Cara Deteksi Dini Kanker Payudara Berdasarkan Usia, Wanita Harus Tahu!

9. Tidur berkualitas

Tidur malam yang cukup dan berkualitas dapat memengaruhi kualitas kesehatan kita.

Terlebih lagi ini dapat mengurangi risiko obesitas yang jadi pemicu utama beberapa jenis kanker.

10. Vitamin D cukup

Sejumlah riset membuktikan vitamin D dapat membantu mengurangi risiko kanker prostat, kanker usus besar, dan jenis lainnya.

Jadi pastikan kita memiliki kadar vitamin D untuk mejaga kesehatan tubuh.

Berjemur di bawah sinar matahari bisa jadi cara mudah dan murah untuk memenuhi kebutuhan harian.

Namun para pakar merekomendasikan asupan vitamin D dengan batas 800 sampai 1.000 IU sehari.

Untuk angka tersebut, pemenuhannya perlu dibantu dengan konsumsi suplemen secara berkala.

(*)

Editor : Helna Estalansa

Sumber : Kompas.com, GridHealth.ID

Baca Lainnya