Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Doa Harian, Inilah Sederet Bacaan Doa Pulang Umroh Agar Mabrur yang Bisa Kamu Amalkan

Grid., Helna Estalansa - Rabu, 26 April 2023 | 06:01
Doa harian
DOK: Freepik

Doa harian

GridHype.ID -Doa harian berikut ini akan membagikan bacaan doa pulang umroh.

Diharapkan dengan membaca doa harian ini, kepulangan kamu dari umroh bisa mabrur.

Doa harian ini juga dilengkapi dengan tulisan Arab, latin dan artinya.

Umroh adalah salah satu ibadah dalam agama Islam yang dilakukan dengan mengunjungi kota suci Mekah dan dapat dilakukan kapan saja dalam setahun.

Rangkaian kegiatan ibadah yang dilakukan selama umroh yakni thawaf (mengelilingi Ka'bah sebanyak tujuh kali), sa'i (berlari-lari kecil antara Bukit Shafa dan Marwah sebanyak tujuh kali), serta melakukan berbagai doa dan dzikir di Masjidil Haram dan tempat-tempat suci lainnya di sekitar Mekah.

Setelah pulang umroh, besar harapan umat yang telah menjalaninya agar ibadahnya dapat menjadi umroh mabrur.

Adapun umroh mabrur sendiri dikutip dari Tribun News artinya ibadah umroh yang memberikan atau mendatang kebaikan dan kebajikan.

Doa Pulang Umroh Bahasa Arab, Latin, dan Artinya

Ada empat doa setelah pulang umrah yang dapat dibaca jemaah.

Dilansir dari NU Online, yakni sebagai berikut.

1. Doa pertama dibaca saat perjalanan pulang

Baca Juga: Doa Harian, Baca Doa Ini untuk Lindungi Rumah Kamu dari Pencuri

آيِبُوْنَ تَائِبُوْنَ عَابِدُوْنَ، سَاجِدُوْنَ لِرَبِّنَا حَامِدُوْنَ

Âyibûna, tâ’ibûn, ‘âbidûn, sâjidûn li rabbinâ hâmidûn.

Artinya, “(Kami) pulang, bertobat, menyembah, dan memuji Tuhan kami.”

2. Doa kedua dibaca ketika mulai memasuki kampung halaman

باسْمِ اللَّهِ اللَّهُمَّ إنِّي أسألُكَ خَيْرَها وَخَيْرَ أهلها وَخَيْرَ ما فِيها وأعُوذُ بِكَ مِنْ شَرّها وَشَرّ أهلها وَشَرّ مَا فِيهَا

Bismillâh allâhumma innî as-aluka khairahâ wa khaira ahliha wa khaira mâ fîhâ wa a‘ûdzubika min syarrihâ wa syarri ahliha wa syarri mâ fîhâ.

Artinya, “Dengan nama Allah, ya Allah, aku memohon kebaikannya, kebaikan pemiliknya, dan kebaikan sesuatu yang ada di dalamnya. Dan aku berlindung kepada-Mu dari keburukannya, keburukan pemiliknya, dan keburukan sesuatu yang ada di dalamnya.”

3. Doa ketiga khusus dibaca bagi keluarga dan hadirin yang menyambut kepulangan jamaah

قَبَّلَ اللهُ حَجَّكَ، وَغَفَرَ ذَنْبَكَ، وَأَخْلَفَ نَفَقَتَكَ

Qabballallâhu hajjaka, wa ghafara dzanbaka, wa akhlafa nafaqataka.

Artinya, “Semoga Allah menerima ibadah hajimu, mengampuni dosamu, dan mengganti pengeluaranmu.”

Baca Juga: Doa Harian Agar Terhindar dari Rasa Cemburu, Dijamin Bikin Rumah Tangga Harmonis

4. Doa keempat dibaca ketika memasuki rumah

تَوْبًا تَوْبًا، لِرَبِّنَا أَوْبًا، لَا يُغَادِرُ حُوْبًا

Tauban, tauban, li rabbinâ awban, lâ yughâdiru hûban.

Artinya, “Kami sungguh memohon pertobatan. Kepada Tuhan kami, kami kembali, tobat yang tidak menyisakan dosa.”

Selain membaca doa pulang umroh, anjuran yang tak kalah penting bagi jamaah adalah meningkatkan kualitas ibadah sepulang umroh agar memperoleh umroh mabrur.

Artikel ini telah tayang di Sonora.ID dengan judul "4 Doa Pulang Umroh agar Mabrur: Bahasa Arab, Latin, dan Artinya"

Baca Juga: Doa Harian, Baca Doa Bepergian Ini Saat Mudik Lebaran, Semoga Perjalananmu Lancar dan Selamat sampai Tujuan

(*)

Source :Sonora.ID

Editor : Hype

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x