Follow Us

Duh Padahal Sering Makan Tiap Hari, Santap Gorengan Terlalu Sering Bisa Datangkan Efek Mengerikan Ini loh

Grid., Helna Estalansa - Senin, 27 Maret 2023 | 05:05
Ilustrasi gorengan
Nakita.id/David

Ilustrasi gorengan

GridHype.ID - Tips kesehatan ini wajib diketahui oleh semua orang.

Apalagi bagi kamu yang hobi makan gorengan setiap harinya.

Sebab, artikel berikut ini akan membagikan efek makan gorengan terlalu sering terhadap kesehatan tubuhmu.

Yuk simak bersama!

Terlalu banyak makan gorengan ternyata tidak hanya meningkatkan asupan kalori harian pada tubuh.

Makan gorengan dalam jumlah banyak ternyata juga akan meningkatkan risiko penyakit berbahaya, seperti penyakit jantung, diabetes, hingga obesitas.

Simak penjelasan lengkap mengenai efek makan gorengan yang terlalu banyak untuk kesehatan berikut ini.

Efek makan gorengan

Menurut Medical News Today, makanan yang dilapisi dengan tepung dan digoreng memiliki kandungan kalori yang tinggi.

Meskipun rasanya enak, jenis makanan ini memiliki kandungan lemak trans yang bisa meningkatkan level LDL atau kolesterol jahat dan menurunkan level HDL atau kolesterol baik di dalam tubuh.

Kandungan lemak trans yang tinggi ini disebabkan oleh proses memasak yang melibatkan penggunaan minyak hidrogenasi yang ditambahkan dengan gas hidrogen sehingga bisa mengubah lemak menjadi padat.

Baca Juga: Aneka Tips Kesehatan, WASPADA Terlalu Sering Makan Gorengan Bisa Mengundang Petaka, Jangan Nekat Jika Tak Mau Sakit-sakitan

Source : Kompas.com

Editor : Helna Estalansa

Baca Lainnya

Latest