- Gula: 8 g
- Protein: 0 g
Gula dalam buah tin dapat bertambah dengan cepat jika kita mengonsumsinya lebih banyak.
Manfaat buah tin
Melansir BBC Good Food, berikut adalah 5 manfaat buah tin untuk kesehatan.
1. Meningkatkan kesehatan pencernaan
Buah tin dikenal mampu menyehatkan dan mengencangkan usus dengan bertindak sebagai pencahar alami karena kandungan seratnya yang tinggi.
Serat yang terdapat dalam buah tin juga memiliki sifat prebiotik sehingga dapat memberi makan bakteri baik di usus dan meningkatkan kesehatan usus, yang sebagai hasilnya, meningkatkan kesehatan pencernaan.
2. Kaya antioksidan
Buah tin, terutama yang matang, kaya akan senyawa tanaman pelindung yang disebut polifenol.
Senyawa ini memiliki sifat antioksidan pelindung, yang dapat membantu mencegah oksigen bereaksi dengan bahan kimia lain dan menyebabkan kerusakan pada sel dan jaringan.
Dengan demikian, polifenol adalah kunci untuk mengelola oksidasi.