GridHype.ID -Tips kesehatan kali ini wajib diketahui oleh semua orang.
Sebab, tips kesehatan ini akan membagikan sederet gejala diabetes yang sering diabaikan banyak orang.
Dijamin tips kesehatan ini bikin kamu semakin waspada terhadap gejala diabetes.
Menurut Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit AS (CDC), tubuh memecah asupan yang dikonsumsi menjadi gula atau glukosa.
Zat ini kemudian dilepaskan menuju aliran darah.
Saat gula pada darah mengalir ke seluruh tubuh, pankreas akan melepaskan hormon insulin.
Hormon inilah yang menyebabkan gula masuk ke sel tubuh sebagai sumber energi.
Penderita diabetes tidak memiliki hormon insulin yang cukup dari pankreas atau hormonnya tidak bekerja maksimal.
Akibatnya, tanpa hormon itu, gula akan tetap ada dalam aliran darah dengan kadar yang tinggi.
Gula darah tinggi jika tidak segera diatasi dapat menganggu mata, jantung, dan ginjal.
Gejala diabetes