GridHype.ID - Film Avatar 2: The Way of Water tengah menjadi salah satu film yang ramai diperbincangkan.
Sekuel dari film Avatar ini memang tengah dinantikan oleh para penggemarnya.
Bagi yang telah menonton film ini, tentu sudah tahu soal sosok bernama Metkayina.
Uniknya sosok Metkayitna ini terinspirasi dari suku Bajau di Indonesia.
Metkayina digambarkan sebagai penghuni Pandora selain Omaticaya.
Namun, berbeda dengan suku Omaticaya yang tinggal di daerah pegunungan.
Metkayina adalah penguasa lautan atau dikenal juga dengan marga laut, yang tinggal di wilayah lautan.
Metkayina tinggal di desa Awa'atlu yang terletak di tepi pantai.
Tempat tinggal mereka berupa rumah panggung yang dibangun di antara akar-akar pohon laut.
Nah, siapa sangka sosok Metkayina ini terinspirasi dari Suku Bajau di Indonesia.